Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Canon Hadirkan 2 Lensa Super Telephoto Andalan dengan Mount RF

Reporter

Editor

Erwin Prima

image-gnews
Canon menghadirkan dua seri lensa super telephoto untuk para pengguna kamera Canon mirrorless full-frame seri EOS R, yaitu lensa RF400mm f/2.8L IS USM dan RF600mm f/4L IS USM. Kredit: Canon
Canon menghadirkan dua seri lensa super telephoto untuk para pengguna kamera Canon mirrorless full-frame seri EOS R, yaitu lensa RF400mm f/2.8L IS USM dan RF600mm f/4L IS USM. Kredit: Canon
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Canon melalui PT Datascrip menghadirkan dua seri lensa super telephoto untuk para pengguna kamera Canon mirrorless full-frame seri EOS R, yaitu lensa RF400mm f/2.8L IS USM dan RF600mm f/4L IS USM.

Kedua lensa yang masuk lini lensa premium L series ini menjadi andalan para fotografer profesional yang mengutamakan kualitas gambar, performa dan daya tahan yang optimal saat memotret.

“Sejak diperkenalkannya kamera EOS R mirrorless full-frame pertama Canon pada tahun 2018, Canon telah mengembangkan dan meluncurkan berbagai lensa dengan mounting RF bagi para pengguna kamera sistem EOS R. Dengan kehadiran dua lensa super telephoto ini semakin menegaskan komitmen kami untuk terus mengembangkan ekosistem lensa RF demi memenuhi kebutuhan para penggemar fotografi di berbagai genre,” ujar Syailendra Kamdani, Head of Marketing Division Canon Business Unit PT Datascrip, Jumat, 10 September 2021.

Lensa Canon RF400mm f/2.8L IS USM dan RF600mm f/4L IS USM mewarisi desain optik dan mekanis pada lensa Canon EF400mm f/2.8L IS III USM dan EF600mm f/4L IS III USM yang menjadikan kedua lensa RF ini memiliki bobot yang lebih ringan, serta peningkatan signifikan pada kualitas optik dibandingkan lensa generasi sebelumnya.

Dengan menggabungkan dua fluorite lens elements dan satu Super UD lens element, RF400mm f/2.8L IS USM dan RF600mm f/4L IS USM mampu mengoreksi aberasi kromatik dan menghasilkan tampilan kontras yang istimewa. Bahkan untuk bidikan close-up, kedua lensa ini dapat menghasilkan gambar yang sangat mengesankan. Berkat karakteristik RF mount yang memiliki diameter dudukan besar membuat jarak fokus minimum bisa lebih dekat yaitu 2,5m untuk RF400mm f/2.8L IS USM dan 4,2m untuk lensa RF600mm f/4L IS USM.

Canon menyertakan teknologi Air Sphere Coating (ASC) pada kedua lensa ini yang dapat secara efektif mengendalikan kemunculan efek ghosting dan flaring, bahkan ketika sumber cahaya yang kuat berada dalam bingkai. Hal ini akan sangat bermanfaat saat situasi pemotretan yang berhadapan dengan arah datangnya cahaya, seperti saat memotret balap motor atau mobil ketika lampu depan kendaraan menyala.

Tantangan fotografi jarak jauh adalah sensitivitas guncangan pada saat pengambilan gambar. Untuk itu, kedua lensa super telephoto terbaru ini karena sudah dilengkapi dengan Image Stabilizer (IS) yang dapat mencapai 5,5 stop, yang juga akan sangat berguna saat melakukan pemotretan di kondisi minim cahaya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Lensa RF400mm f/2.8L IS USM dan RF600mm f/4L IS USM memiliki tiga mode IS yang dioptimalkan agar sesuai dengan gerakan subjek saat memotret. Mode 1 untuk subjek yang tidak bergerak, mode 2 ideal untuk bidikan panning, serta mode 3 untuk subjek dengan gerakan tidak teratur, seperti saat memotret pertandingan bola basket di mana pergerakan pemain tidak dapat diprediksi.

Merekam video dengan lensa tele dapat menjadi tantangan ketika subjek berpindah di lingkungan dengan pencahayaan yang berbeda. Lensa Canon RF400mm f/2.8L IS USM dan RF600mm f/4L IS USM didesain juga untuk kebutuhan perekaman video dengan memberikan kontrol pencahayaan yang lebih baik. Penyesuaian 1/8 stop pada mode Movie Shooting memungkinkan kecerahan diubah lebih mulus, dibanding dengan penyesuaian 1/3 stop yang diterapkan pada lensa EF.

Untuk keandalan dan daya tahan, kedua lensa ini didesain khusus dengan weather sealing untuk mencegah debu dan tetesan air masuk. Selain itu, RF400mm f/2.8L IS USM dan RF600mm f/4L IS USM dilapisi dengan pelindung warna putih yang ikonis, khas lensa telephoto profesional Canon. Lapisan ini merupakan pelindung anti panas, tahan gores dan menjaga kualitas foto di berbagai kondisi dan cuaca.

Bagi pengguna yang membutuhkan jangkauan ekstra, kedua lensa super telephoto ini sudah kompatibel dengan extender RF yang ada, yaitu RF 1.4x dan RF 2x. Misal, jika RF600mm f/4L IS USM dipasangkan dengan extender RF 2x, pengguna dapat meraih focal length hingga 1200mm. PT Datascrip memasarkan lensa super telephoto Canon RF400mm f/2.8L IS USM dengan harga Rp 224 juta dan Canon RF600mm f/4L IS USM seharga Rp 244 juta.

Baca:
Kamera Mirrorless Canon EOS M50 Mark II Dirilis, Harga Body Rp 10,5 Juta

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sejarah Kamera Leica yang Kini Digandeng Xiaomi, Pernah Digunakan Motret Proklamasi Kemerdekaan RI

26 hari lalu

Kamera Leica Luxus II gold yang diproduksi pada tahun 1932 ini ditemukan di BBC Antiques Roadshow pada 12 tahun yang lalu. dailymail.co.uk
Sejarah Kamera Leica yang Kini Digandeng Xiaomi, Pernah Digunakan Motret Proklamasi Kemerdekaan RI

Leica merupakan produsen kamera legendaris, kini digandeng Xiaomi.


Kamera Fujifilm X100VI, Popularitas Penjualan hingga Spesifikasi Produk

28 hari lalu

FUJIFILM X100VI. Fujifilm-x.com
Kamera Fujifilm X100VI, Popularitas Penjualan hingga Spesifikasi Produk

Fujifilm X100VI generasi keenam dari seri X100 yang pertama kali diperkenalkan pada 2011


Kongres Drone akan Diadakan di Cina pada Mei 2024

30 hari lalu

Ilustrasi drone. Efrem Lukatsky/Pool via REUTERS
Kongres Drone akan Diadakan di Cina pada Mei 2024

Kongres Drone Dunia ke-8 akan diadakan di Shenzhen, Cina Selatan, pada 24-26 Mei 2024


Honor Magic 6 Ultimate Berpeluang Jadi Ponsel Pertama Gunakan Sensor Kamera OmniVision OV50K

43 hari lalu

Honor Magic 6 Ultimate. huaweicentral.com
Honor Magic 6 Ultimate Berpeluang Jadi Ponsel Pertama Gunakan Sensor Kamera OmniVision OV50K

OmniVision OV50K adalah kamera 50 megapiksel yang akan menawarkan fotografi kelas flagship. Honor Magic 6 berpeluang jadi yang pertama gunakannya.


5 Cara Alami Menjaga Kesehatan Mata

59 hari lalu

Ilustrasi mata anak. Freepix.com
5 Cara Alami Menjaga Kesehatan Mata

Berikut cara alami yang bisa Anda lakukan untuk menjaga kesehatan mata untuk penglihatan yang optimal.


Banyak yang Belum Paham Operasi Katarak, Begini Prosedurnya

20 Februari 2024

ilustrasi operasi katarak by istimewa
Banyak yang Belum Paham Operasi Katarak, Begini Prosedurnya

Salah satu masalah yang dipengaruhi usia adalah penglihatan, termasuk katarak. Cara mengatasinya adalah lewat operasi lensa mata.


Vivo V30 Pro akan Diluncurkan 28 Februari di Thailand

17 Februari 2024

vivo ekspansi bisnis ke 6 negara Eropa.
Vivo V30 Pro akan Diluncurkan 28 Februari di Thailand

Ini menjadi pertama kalinya Vivo V30 Pro menampilkan lensa kamera hasil kerja sama dengan Zeiss.


Canon Hadirkan Tiga Lensa RF Terbaru untuk Fotografer dan Videografer

30 Januari 2024

3 Lensa RF Terbaru Canon (Datascrip)
Canon Hadirkan Tiga Lensa RF Terbaru untuk Fotografer dan Videografer

Tiga lensa Canon dengan mounting RF ini diharapkan mampu memberikan keleluasaan bagi para fotografer dan videografer.


Spesifikasi Kamera Apple Iphone 16 Pro Terungkap, Ada Lensa Zoom Tetraprisma & Telefoto

18 Januari 2024

Sebelum membeli iPhone, ada baiknya Anda mengetahui produk iPhone dengan baterai paling awet. Ada yang awet hingga 95 jam untuk streaming audio. Foto: Canva
Spesifikasi Kamera Apple Iphone 16 Pro Terungkap, Ada Lensa Zoom Tetraprisma & Telefoto

Bocoran terbaru mengatakan seri Apple iPhone 16 Pro sudah terungkap, terutama di bagian kamera yang dilengkapi dengan lensa telefoto periskop.


Tips Memotret supaya Dapat Foto Keren saat Traveling

13 Januari 2024

Ilustrasi wanita liburan. Freepik.com
Tips Memotret supaya Dapat Foto Keren saat Traveling

Mengambil foto terbaik selama traveling melibatkan kombinasi keterampilan teknis, kreativitas, dan pemahaman tentang kamera.