Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

UNY Fasilitasi 100 Kepala Sekolah Se-Indonesia Pelajari Bahasa Mandarin

image-gnews
Universitas Negeri Yogyakarta. Kredit: UNY
Universitas Negeri Yogyakarta. Kredit: UNY
Iklan

TEMPO.CO, JYgyakarta - Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) menggelar training Bahasa Mandarin bagi seratusan kepala sekolah se-Indonesia mulai 15 November hingga 3 Desember 2021 secara daring.

Training yang menggandeng Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Beijing ini melibatkan dosen profesional dari Asean China Centre dan BFSU (Beijing Foreign Studies University).

“Pelatihan Bahasa Mandarin ini diikuti lebih dari 100 orang kepala sekolah dari seluruh Indonesia,” kata Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerja Sama UNY Siswantoyo, Selasa, 16 November 2021.

Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Republik Indonesia untuk Republik Rakyat Tiongkok Yang Mulia Djauhari Oratmangun mengatakan Tiongkok adalah salah satu kekuatan ekonomi besar di dunia saat ini. “Sehingga semakin kita mengenal budayanya dan mengetahui bahasanya akan juga memberikan manfaat yang lain,” kata Djauhari.

Selain itu, Djauhari mengatakan training Bahasa Mandarin ini sekaligus untuk memperkuat kerja sama Indonesia dan Tiongkok khususnya di bidang people-to-people.  “Hubungan politik, keamanan, ekonomi bisa top and down, tapi bila hubungan people-to-people kuat maka imbal baliknya akan sangat cepat,” kata Djauhari.

Menurutnya, hubungan people-to-people di bidang budaya dan pendidikan akan membuat hubungan kedua negara semakin kuat dan berlangsung secara berkelanjutan, sekaligus akan berimplikasi di bidang kerja sama ekonomi, politik, keamanan.

Direktur Pendidikan Profesi Pembinaan Guru dan Tenaga Kependidikan Praptono mengatakan Indonesia saat ini memiliki lebih dari tiga juta guru, namun sebagian harus ditingkatkan kompetensinya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Pemerintah Indonesia juga menerapkan pembelajaran online sebagai salah satu strategi dalam meningkatkan kualitas kompetensi guru, dan kolaborasi dalam training ini sangat menolong untuk memperbaiki kegiatan belajar mengajar guru dan kepala sekolah,” kata dia.

Adapun Vice President of BFSU SU Dapeng mengatakan Bahasa Mandarin saat ini menjadi pilihan populer bagi siswa di Indonesia dan menjadi salah satu bahasa yang digemari di Indonesia.

BFSU sendiri menjadi salah satu perguruan tinggi di Cina yang pertama kali mengajarkan Bahasa Indonesia. “Kami percaya bahwa kegiatan ini akan memberikan platform untuk saling belajar dan merintis kerja sama lainnya antara Cina dan Indonesia,” kata dia.

Baca:
Diah Ayuning Tyas, Anak Petani Sayur yang Sukses Diterima di UNY tanpa Biaya

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Muncul Keluhan di Media Sosial Ihwal Magang Mahasiswa ke Ceko dan Hungaria, Netizen: Mirip Ferienjob Jerman

6 hari lalu

Ferienjob. Istimewa
Muncul Keluhan di Media Sosial Ihwal Magang Mahasiswa ke Ceko dan Hungaria, Netizen: Mirip Ferienjob Jerman

Kini di media sosial muncul berbagai keluhan menyangkut magang mahasiswa di Hungaria dan Republik Ceko.


KBRI Tehran Imbau WNI di Iran Waspada setelah Serangan Udara ke Israel

11 hari lalu

Kantor Kementerian Luar Negeri RI di Jln. Pejambon, Jakarta. Sumber: Suci Sekar/Tempo
KBRI Tehran Imbau WNI di Iran Waspada setelah Serangan Udara ke Israel

Menyusul serangan udara Iran terhadap Israel, KBRI Tehran mengimbau WNI di Iran agar waspada.


Lebaran di Rumania, WNI Salat Id Bersama dan Makan Makanan Khas Indonesia

13 hari lalu

Bucharest, Rumania. Unsplash.com/Alex Stavicra
Lebaran di Rumania, WNI Salat Id Bersama dan Makan Makanan Khas Indonesia

KBRI di Bucharest, Rumania, melaksanakan salat Id yang dihadiri ratusan WNI dan umat Muslim setempat.


KBRI Wina Sajikan Opor dan Lontong Sayur di Acara Halal Bihalal dengan WNI

13 hari lalu

Opor Ayam. Foto: Cookpad.
KBRI Wina Sajikan Opor dan Lontong Sayur di Acara Halal Bihalal dengan WNI

KBRI/PTRI Wina menjamu sekitar 300 orang muslim asal Indonesia di Austria dan Slovenia dalam acara Halal Bihalal Idul Fitri 1 Syawal 1445 Hijriah.


2 Ribu WNI di Inggris Rayakan Idulfitri di KBRI London

14 hari lalu

Sekitar 2 Ribu WNI di Inggris menghadiri acara perayaan Idulfitri di KBRI London pada 10 April 2024. Sumber: dokumen KBRI
2 Ribu WNI di Inggris Rayakan Idulfitri di KBRI London

Meski cuaca terasa dingin dengan kisaran 7C, WNI di Inggris dan Irlandia tetap antusias merayakan Idulfitri.


5 WNI Terjerat Online Scam di Myanmar

21 hari lalu

Judha Nugraha, Direktur perlindungan WNI & BHI Kementerian Luar Negeri. antaranews.com
5 WNI Terjerat Online Scam di Myanmar

Kementerian Luar Negeri sedang bekerja sama dengan KBRI Yangon dan KBRI Bangkok menangani kasus lima WNI terjerat online scam.


Penjelasaan Wakil Duta Besar Jerman untuk Indonesia soal Kisruh TPPO Mahasiswa

23 hari lalu

Ferienjob. Istimewa
Penjelasaan Wakil Duta Besar Jerman untuk Indonesia soal Kisruh TPPO Mahasiswa

Wakil Duta Besar Jerman untuk Indonesia, Thomas Graf, buka suara ihwal polemik dugaan TPPO berkedok magang mahasiswa yang melibatkan negaranya.


Kalender Akademik Libur Mahasiswa Sempat Ganjal Fereinjob ke Jerman, KBRI hingga Dikti Dilobi

26 hari lalu

Ilustrasi mahasiswa. Freepik.com
Kalender Akademik Libur Mahasiswa Sempat Ganjal Fereinjob ke Jerman, KBRI hingga Dikti Dilobi

Otoritas tenaga kerja Jerman menolak untuk memberi visa kepada mahasiswa Indonesia yang hendak ikut ferienjob batch I - 2022.


Top 3 Hukum: Cerita Enik Waldkonig Awal Mula 4 Mahasiswa Ferienjob Lapor KBRI, Korban TPPO Dilarang Beli Tiket Sendiri

26 hari lalu

Ilustrasi wisuda. shutterstock.com
Top 3 Hukum: Cerita Enik Waldkonig Awal Mula 4 Mahasiswa Ferienjob Lapor KBRI, Korban TPPO Dilarang Beli Tiket Sendiri

Mahasiswa yang melapor ke KBRI Jerman mengatakan saat sosialisasi oleh kampus, ferienjob merupakan program magang bukan working holiday.


Enik Waldkonig, Pemilik SHB Ceritakan Awal Mula 4 Mahasiswa Ferienjob Lapor ke KBRI: Bilang Kalau Bukan Program Magang

26 hari lalu

Mahasiswa Universitas Halu Uleo foto bersama di Bandara Soekarno-Harta saat akan berangkat ferienjob ke Jerman. Istimewa
Enik Waldkonig, Pemilik SHB Ceritakan Awal Mula 4 Mahasiswa Ferienjob Lapor ke KBRI: Bilang Kalau Bukan Program Magang

Enik Waldkonig menceritakan empat mahasiswa ferienjob akhirnya melaporkan kejadian yang mereka alami ke KBRI Jerman.