Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mengenal Platform Penyingkat Tautan S.id dan Cara Menggunakannya

Reporter

Editor

Erwin Prima

image-gnews
Salah satu platform gratis yang bisa digunakan untuk menyingkat tautan adalah platform s.id. (S.id)
Salah satu platform gratis yang bisa digunakan untuk menyingkat tautan adalah platform s.id. (S.id)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Salah satu platform gratis yang bisa Anda gunakan untuk menyingkat tautan adalah platform s.id. Platform ini memiliki kegunaan yang sama dalam memproses link yang panjang menjadi pendek dengan mudah dan gratis.

Namun untuk s.id akan lebih mudah digunakan karena semua fitur yang tersedia gratis, tanpa perlu berlangganan, dan tautan Anda juga dapat dikustomisasi atau tautan dapat diubah namanya sesuai dengan keinginanmu tanpa batas.

Selain itu, s.id juga bisa digunakan untuk membuat microsite, website kecil untuk menampilkan portofolio dan juga untuk menaruh beberapa link yang ingin Anda bagikan menjadi satu dan untuk ditaruh di bio link sosial media Anda.

Saat ini s.id telah terdaftar sebagai Penyelenggara Sistem Elektronik atau PSE di Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) sehingga link s.id yang dibuat tidak akan terblokir ketika diakses.

Kelebihan Penyingkat Tautan S.Id

  1. Gratis tanpa perlu berlangganan
  2. Nama tautan bisa di kustomisasikan
  3. Tautan dapat dikontrol sendiri
  4. URL terpendek dengan domain s.id
  5. Banyak fitur penunjang lainnya.

Cara Menyingkat Tautan

  1. Pertama, buka situs s.id melalui tautan https://home.s.id/
  2. Pada halaman utama, Paste atau tempel URL yang ingin di persingkat ke kolom yang tersedia, lalu klik short it!
  3. Selanjutnya secara otomatis s.id akan menampilkan URL yang sudah dipersingkat
  4. Pengguna dapat menekan tombol copy link tersebut ataupun membagikannya ke media sosial.
  5. Untuk menggunakan semua fitur yang tersedia, silahkan masuk ke akun s.id.

Cara diatas hanya dapat menyingkat tautan saja, apabila Anda ingin menggunakan semua fitur-fitur yang ada, pengguna perlu login atau membuat akun dahulu. Berikut caranya :

  1. Log in terlebih dahulu ke akun s.id Anda
  2. Kemudian pilih menu “link” atau “tautan”
  3. Masukkan Link/URL asli Anda yang ingin diperpendek pada kolom paling atas dan klik short it!
  4. Selamat, link Anda sudah siap digunakan.
  5. Selanjutnya, Anda dapat mengubah link sesuai kebutuhan, seperti dapat mengubah judul tautan, share ke sosial media, melihat laporan statistik link Anda dan fitur-fitur menarik lainnya.

Tiga Fitur yang Hanya Ada di S.id

1. Time Based Link

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Time based link atau tautan berjangka adalah jenis tautan yang hanya bertahan pada rentang waktu tertentu. jika waktu yang ditentukan sudah habis, maka tautan akan kadaluarsa dan sudah tidak dapat diakses lagi. Untuk mengaktifkan kembali, mereka perlu menghubungi pemilik tautan tersebut.

2. Fitur rahasia - Linkplus+

Fitur Link plus adalah fitur rahasia yang digunakan untuk menemukan tujuan tautan asli dengan alamat tautan S.id. Linkplus akan menemukan jenis link yang Anda cari, baik itu microsite ataupun shortener link. Hal tersebut akan sangat membantu Anda apabila ingin membuka tautan namun takut akan scam atau penipuan, karena fitur ini akan memberitahu tautan asli itu berasal.

3. Protected Link

Saat ini sudah ada sistem untuk melindungi tautan Anda dari orang luar, salah satunya yaitu fitur terbaru dari s.id yang bernama protected link. Dengan Protected link, pengguna dapat menggunakan fitur pengamanan tautan secara gratis dengan mengunjungi situs resmi s.id. Protected link atau tautan yang dilindungi adalah tautan dengan kunci rahasia sebelum diarahkan ke tautan asli. Sehingga, ketika orang ingin mengakses tautan kita, mereka perlu mengetahui kata sandi yang Anda buat.

Baca:
Cara Membuat Microsite S.ID di Bio Instagram dengan Praktis dan Mudah

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Asosiasi Driver Online Minta Ada Payung Hukum untuk Jamin Hak-Hak Pekerja Informal

37 menit lalu

Ilustrasi ojek online perempuan. Foto Grab
Asosiasi Driver Online Minta Ada Payung Hukum untuk Jamin Hak-Hak Pekerja Informal

Asosiasi Driver Online (ADO) minta ada payung hukum untuk lindungi para pekerja informal agar kementerian tak saling lempar.


11 Startup Telkom University Dilirik Investor, Ada Platform Cari Kos hingga Konsultasi Keuangan

7 hari lalu

Telkom University. telkomuniversity.ac.id
11 Startup Telkom University Dilirik Investor, Ada Platform Cari Kos hingga Konsultasi Keuangan

Kalangan pemodal atau investor menjalin kerjasama awal lewat Letter of Intent dengan sebelas startup yang berasal dari Telkom University.


X Dilarang Beroperasi di Brasil, Imbas Perseteruan Elon Musk dengan Moraes

11 hari lalu

Logo baru media sosial X, dahulu Twitter. REUTERS/Dado Ruvic
X Dilarang Beroperasi di Brasil, Imbas Perseteruan Elon Musk dengan Moraes

Pengadilan tinggi di Brasil melarang platform X beroperasi di negaranya


Menawarkan Kursus Belajar secara Terstruktur, Apa Itu YouTube Course?

12 hari lalu

Logo YouTube. (youtube.com)
Menawarkan Kursus Belajar secara Terstruktur, Apa Itu YouTube Course?

YouTube Course adalah fitur yang menyediakan platform untuk kursus online yang mudah digunakan.


Cara Mematikan Status Online TikTok

16 hari lalu

Logo TikTok terlihat di smartphone di depan logo ByteDance yang ditampilkan dalam ilustrasi yang diambil pada 27 November 2019. [REUTERS / Dado Ruvic / Illustration / File Photo]
Cara Mematikan Status Online TikTok

Salah satu fitur yang dihadirkan TikTok adalah status online yang memungkinkan pengguna lain melihat apakah Anda sedang online atau tidak.


Pengadilan AS Putuskan TikTok Harus Hadapi Tuntutan Hukum atas Kematian Anak 10 Tahun

16 hari lalu

Bendera AS dan logo TikTok terlihat melalui pecahan kaca dalam ilustrasi yang diambil pada 20 Maret 2024. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration/File Photo
Pengadilan AS Putuskan TikTok Harus Hadapi Tuntutan Hukum atas Kematian Anak 10 Tahun

Pengadilan banding AS terima gugatan terhadap TikTok oleh ibu dari seorang anak perempuan berusia 10 tahun yang meninggal akibat tantangan viral


Dewan Pers Tetapkan 11 Anggota Komite Publisher Rights, Siapa Saja?

19 hari lalu

Ketua Dewan Pers, Ninik Rahayu saat memberikan keterangan pers soal RUU Penyiaran di Gedung Dewan Pers, Selasa, 14 Mei 2024. Dewan Pers bersama konstituen menolak beberapa aturan baru dalam draf Revisi Undang-Undang (RUU) Nomor 32 Tahun 2002 tentang Penyiaran yang tengah dibahas Badan Legislasi DPR. TEMPO/M Taufan Rengganis
Dewan Pers Tetapkan 11 Anggota Komite Publisher Rights, Siapa Saja?

Dewan Pers telah menetapkan sebelas nama anggota Komite Publisher Rights. Mereka merupakan perwakilan dari Dewan Pers, Pakar, dan Pemerintah.


5 Hal tentang Pavel Durov, Pendiri Telegram yang Ditangkap di Bandara Prancis

19 hari lalu

CEO Telegram, Pavel Durov. businessinsider.com
5 Hal tentang Pavel Durov, Pendiri Telegram yang Ditangkap di Bandara Prancis

CEO Telegram Pavel Durov ditangkap oleh otoritas keamanan Prancis, di dekat Paris pada Sabtu malam, 24 Agustus 2024


Kolaborasi Spotify dan Crunchyroll Meluncurkan Daftar Putar Lagu dengan Latar Anime

20 hari lalu

Spotify. REUTERS/Dado Ruvic
Kolaborasi Spotify dan Crunchyroll Meluncurkan Daftar Putar Lagu dengan Latar Anime

Spotify berkolaborasi dengan layanan streaming anime Crunchyroll meluncurkan Anime Hub


Cara Membuat Link Zoom Meeting

21 hari lalu

Logo Zoom.
Cara Membuat Link Zoom Meeting

Zoom memudahkan pengguna untuk mengadakan rapat, seminar, kelas, atau bahkan acara keluarga secara virtual.