Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tim Mahasiswa FISIP UMSU Juara 1 Anugerah Innovilage 2022

Reporter

Editor

Erwin Prima

image-gnews
Septia Dian Putri, Ketua Tim Mahasiswa FISIP UMSU, dengan dua anggota lainnya, Jasmine Jamilah dan Aini Tasya Nadria, bersama Sahran Saputra, selaku dosen pembimbing, foro bersama usai menerima piala dan penghargaan. (ANTARA/HO)
Septia Dian Putri, Ketua Tim Mahasiswa FISIP UMSU, dengan dua anggota lainnya, Jasmine Jamilah dan Aini Tasya Nadria, bersama Sahran Saputra, selaku dosen pembimbing, foro bersama usai menerima piala dan penghargaan. (ANTARA/HO)
Iklan

TEMPO.CO, Medan - Mahasiswa Program Studi Kesejahteraan Sosial Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (FISIP UMSU) dengan nama tim "Harapan Guide" menjadi juara 1 Best Appopriate Technology Solution dalam ajang bergengsi nasional Anugerah Innovilage 2022 yang digelar di Telkom University, Bandung.

Septia Dian Putri, ketua tim, dampingi dua anggota lainnya, yakni Jasmine Jamilah dan Aini Tasya Nadria, berterima kasih pada pendukung mereka, baik pimpinan universitas, pimpinan fakultas, pimpinan prodi, SRCC UMSU, dosen pendamping, dan kelompok masyarakat sasaran.

“Alhamdulillah, kami merasa bersyukur atas pencapaian ini. Karya kami terpilih menjadi salah satu terbaik nasional. Sebuah kebanggaan menjadi mahasiswa UMSU sebagai kampus yang selalu mendukung hal positif yang kami lakukan,” katanya di Medan, Sabtu, 17 Desember 2022.

Program Anugerah Innovilage 2022 dengan tema “Empowering Young Sociopreneur for Nation Development” merupakan wujud nyata kegiatan pengabdian masyarakat oleh mahasiswa dan sejalan dengan Program Kampus Merdeka.

Program ini diharapkan melahirkan inovasi digital yang aplikatif berorientasi pada pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs), sehingga berdampak pada kemanfaatan sosial dan peningkatan ekonomi masyarakat yang terukur.

Program ini diikuti oleh 1.442 mahasiswa, 308 dosen pendamping, 468 tim dari 120 perguruan tinggi di Indonesia. Setelah menjalani seleksi tahap awal, tim mahasiswa Prodi Kessos FISIP UMSU terpilih sebagai 150 Top Social Project yang berhak memperoleh pendanaan implementasi program.

Selanjutnya, mereka melakukan implementasi program selama 50 hari, dan kembali terpilih sebagai 25 Top Social Project dalam presentasi final (online pitching), hingga akhirnya karya berjudul “Penerapan Digital Guide Berbasis Augmented Reality dan Orangutan Early Warning System Berbasi Internet of Things Sebagai Media Edukasi Konservasi Orangutan di Ekowisata Bukit Lawang” berhasil memperoleh juara 1 sebagai Best Appopriate Technology Solution.

Sahran Saputra, selaku dosen pembimbing, merasa terharu atas perjuangan tim mahasiswa bimbingannya yang telah mengorbankan waktu, tenaga dan pikiran di sela-sela jadwal perkuliahan, namun tetap konsisten menjalani program pengabdian di desa yang mereka dampingi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Alhamdulillah, meski waktu pelaksanaan program terbilang singkat selama 50 hari, namun gagasan inovasi pengabdian yang mereka lakukan mampu memberikan kebermanfaatan sosial yang terukur bagi kelompok masyarakat sasaran, hingga akhirnya mendapatkan prestasi yang gemilang,” katanya.

Sahran mengatakan pencapaian ini tidak terlepas dari struktur kurikulum Prodi Kessos FISIP UMSU yang memang menonjolkan pemberdayaan masyarakat sebagai pencirinya. Raihan prestasi di ajang Anugerah Innovilage 2022 ini menjadi catatan tambahan torehan prestasi yang dihasilkan oleh mahasiswa FISIP UMSU, sekaligus membuktikan bahwa Akreditasi Unggul yang diperoleh Prodi Kessos FISIP UMSU memang layak untuk disandang.

“Sekali lagi, raihan juara satu ini sebagai bukti bahwa mahasiswa FISIP UMSU bukan hanya mampu bersaing di tingkat nasional, tapi juga berhasil memenangkan persaingan tersebut,” ujar Yurisna, Wakil Dekan FISIP UMSU yang membidangi kemahasiswaan.

ANTARA

Baca:
UMSU Lepas 60 Mahasiswa Ikuti KKN Internasional di Tiga Negara ASEAN

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Rektor Unri Cabut Laporan Polisi Soal Mahasiswa yang Kritik UKT

13 jam lalu

Kronologi Khariq Anhar Mahasiswa Fakultas Pertanian Universitas Riau (Unri) mencuat usai video kritiknya soal Iuran Pengembangan Institusi (IPI) di Unri dilaporkan oleh Rektor Unri Sri Indarti pada 15 Maret 2024. Foto: Istimewa
Rektor Unri Cabut Laporan Polisi Soal Mahasiswa yang Kritik UKT

Rektor Unri Sri Indarti mengatakan bahwa persoalan ini sudah selesai dan tidak dilanjutkan.


Kementerian Luar Negeri Komentari Maraknya Gelombang Unjuk Rasa Pro-Palestina

15 jam lalu

Pengunjuk rasa pendukung Palestina di Gaza berdiri di dekat barikade di sebuah perkemahan di Universitas California Los Angeles (UCLA), ketika konflik antara Israel dan Hamas berlanjut, di Los Angeles, California, AS, 1 Mei 2024. Ketegangan meningkat di kampus-kampus Amerika ketika para pendukung pro-Israel menyerang perkemahan pengunjuk rasa pro-Palestina di UCLA. REUTERS/David Swanson
Kementerian Luar Negeri Komentari Maraknya Gelombang Unjuk Rasa Pro-Palestina

Kementerian Luar Negeri menilai gelombang unjuk rasa pro-Palestina di sejumlah negara adalah bentuk kekecewaan mahasiswa pada negara atas perang Gaza


Pembubaran Ibadah Rosario Mahasiswa di Tangsel, Wali Kota: Komunikasi yang Tersumbat

18 jam lalu

Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie memantau TPS terdampak banjir di Kompleks  Maharta, Pondok Aren, Rabu 14 Februari 2024. Tempo/Muhammad Iqbal
Pembubaran Ibadah Rosario Mahasiswa di Tangsel, Wali Kota: Komunikasi yang Tersumbat

Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie meminta seluruh ketua RT dan RW menjalin komunikasi yang lebih baik dengan warganya


Sejumlah Kasus Kematian di Kampus Akibat Penganiayaan, Terakhir Taruna di STIP Jakarta

20 jam lalu

Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol Gidion Arif Setyawan menghadirkan pelaku pembunuhan taruna STIP Marunda, Jakarta Utara, berinisial TRS dalam jumpa pers di Jakarta, Sabtu, 4 Mei 2024. Foto: ANTARA/Mario Sofia Nasution
Sejumlah Kasus Kematian di Kampus Akibat Penganiayaan, Terakhir Taruna di STIP Jakarta

Mahasiswa STIP Jakarta bernama Putu Satria Rastika dinyatakan meninggal setelah dianiaya seniornya. Ini bukan kejadian pertama kematian di kampus.


Menuai Protes dan Kritik dari Mahasiswa, Ini Kilas Balik Penerapan UKT

20 jam lalu

Mahasiswa UGM menggelar aksi dalam peringatan Hari Pendidikan Nasional di Balairung UGM Kamis, 2 Mei 2024. Tempo/Pribadi Wicaksono
Menuai Protes dan Kritik dari Mahasiswa, Ini Kilas Balik Penerapan UKT

Seluruh Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di Indonesia sudah menerapkan sistem UKT ini sejak 2013.


Warga Tepis Isu Pengeroyokan Mahasiswa Unpam Saat Berdoa Rosario di Kampung Poncol

21 jam lalu

Polisi berjaga di kos-kosan mahasiswa Universitas Pamulang di Kampung Poncol, Tangerang Selatan. Tempo/Muhammad Iqbal
Warga Tepis Isu Pengeroyokan Mahasiswa Unpam Saat Berdoa Rosario di Kampung Poncol

Warga Kampung Poncol, Kelurahan Babakan Kota Tangerang Selatan menyebut mahasiswa Universitas Pamulang (Unpam) di wilayah ini kerap berkumpul.


Sivitas Akademika Universitas Andalas Gelar Aksi Bela Palestina: Unand Student For Justice In Palestine

23 jam lalu

Caption:Aksi bela Palestina yang dilakukan mahasiswa, tenaga pendidik, dan dosen Universitas Andalas (Unand) di sekitar Bundaran Rektorat Unand, pada Rabu, 8 Mei 2024. TEMPO/Tiara Juwita
Sivitas Akademika Universitas Andalas Gelar Aksi Bela Palestina: Unand Student For Justice In Palestine

Setelah puluhan kampus di Amerika, kini sivitas akademika Universitas Andalas (Unand) gelar aksi bela Palestina dengan tema Unand Student For Justice.


Kecam Pembubaran Mahasiswa Katolik Universitas Pamulang Saat Doa Rosario, TPKB Desak Pemerintah Jamin Kebebasan Beragama dan Beribadah

1 hari lalu

Rumah kontrakan yang menjadi tempat tinggal mahasiswi Universitas Pamulang yang juga sekaligus menjadi TKP dugaan pengeroyokan. TEMPO/Muhammad Iqbal
Kecam Pembubaran Mahasiswa Katolik Universitas Pamulang Saat Doa Rosario, TPKB Desak Pemerintah Jamin Kebebasan Beragama dan Beribadah

TPKB sebut pembubaran mahasiswa Katolik Universitas Pamulang itu menunjukkan minimnya penghormatan keberagaman, kebhinnekaan dan pluralisme.


Ini 3 Alasan Australia Tingkatkan Jumlah Minimum Tabungan untuk Visa Pelajar

1 hari lalu

ilustrasi visa (pixabay.com)
Ini 3 Alasan Australia Tingkatkan Jumlah Minimum Tabungan untuk Visa Pelajar

Australia meningkatkan jumlah minimum tabungan untuk visa pelajar sebagai upaya menekan angka migrasi yang tinggi.


Polisi Proses Laporan Rektor Unri Terhadap Mahasiswa yang Kritik Biaya Kuliah

1 hari lalu

Kronologi Khariq Anhar Mahasiswa Fakultas Pertanian Universitas Riau (Unri) mencuat usai video kritiknya soal Iuran Pengembangan Institusi (IPI) di Unri dilaporkan oleh Rektor Unri Sri Indarti pada 15 Maret 2024. Foto: Istimewa
Polisi Proses Laporan Rektor Unri Terhadap Mahasiswa yang Kritik Biaya Kuliah

Polda Riau menyelidiki laporan Rektor Universitas Riau (UNRI) Sri Indarti terhadap mahasiswa bernama Khairiq Anhar yang mengkritik biaya kuliah