Mengenal Brain, Virus Komputer Pertama di Dunia

Ilustrasi Hacker atau Peretas. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration
Ilustrasi Hacker atau Peretas. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration

TEMPO.CO, Jakarta -Mendapati adanya virus pada komputer atau laptop barangkali terasa menyebalkan, apalagi jika virus tersebut mengancam keamanan data penting. Hingga saat ini telah ada banyak jenis virus komputer yang mempengaruhi komputer entah itu sekadar untuk iseng hingga ancaman serius. Namun pernahkah terpikir apa virus komputer pertama di dunia?

Baca : Awas 5 Virus Komputer Paling Berbahaya

Mengutip Price Economics, virus komputer pertama di dunia merupakan buah karya dua warga pakistan bernama Basit dan Amjad Farooq Alvi. Disebar pertama kali pada 19 Januari 1986, mereka menamakan virus tersebut dengan ‘Brain’. Virus tersebut menargetkan PC buatan IBM.

Mekanisme Virus Komputer Pertama di Dunia

Virus itu bekerja dengan menggantikan sebuah boot sector floppy disk dengan sebuah salinan virus. Kemudian boot sector yang asli akan dirusak. Nantinya, boot sector yang terinfeksi akan menampilkan pesan berikut:

“Welcome to the Dungeon (c) 1986 Basit & Amjad (pvt) Ltd. BRAIN COMPUTER SERVICES 730 NIZAB BLOCK ALLAMA IQBAL TOWN LAHORE-PAKISTAN PHONE :430791,443248,280530. Beware of this VIRUS…. Contact us for vaccination………… $#@%$@!!”

Dalam wawancaranya dengan F-Secure, Amjad mengatakan informasi dalam pesan tersebut seperti alamat dan nomor telepon adalah nyata. Virus tersebut tidaklah berbahaya. Penyebaran virus tersebut bertujuan untuk ‘menyentil’ pengguna PC IBM yang menggunakan software bajakan dari Brain Computer Service milik Basit dan Amjad.

Penyebaran virus tersebut juga membantu mereka melacak sejauh mana pembajakan software milik mereka telah tersebar yang ternyata sudah sangat meluas. Hal itu terbukti dari penelepon pertama yang berasal dari Miami, Amerika Serikat yang menemukan pesan mereka pada virus Brain.

Virus Brain kala itu menjadi perhatian banyak media massa. Basit dan Amjad bahkan sempat masuk Majalah Time pada 1988. Mengutip The Juggernaut, dalam rentang tahun 1986 hingga 1989, virus Brain telah menginfeksi lebih dari 100.000 disk di Amerika Serikat.

HATTA MUARABAGJA

Baca juga : Kenali 5 Tanda Laptop Terinfeksi Virus Komputer

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung.








Tornado Hantam Arkansas, Rusak Atap Rumah dan Sebabkan Belasan Warga Cedera

1 jam lalu

Tornado di Arkansas, AS, 31 Maret 2023. (REUTERS)
Tornado Hantam Arkansas, Rusak Atap Rumah dan Sebabkan Belasan Warga Cedera

Kota besar lainnya termasuk Chicago, Indianapolis, dan Memphis, Tennessee, berada dalam bahaya akibat tornado.


Top 3 Dunia: AS Bekukan Aset Iran Secara Ilegal, WSJ Serukan Pengusiran Dubes Rusia

2 jam lalu

Reporter surat kabar AS The Wall Street Journal Evan Gershkovich. The Wall Street Journal/Handout via REUTERS
Top 3 Dunia: AS Bekukan Aset Iran Secara Ilegal, WSJ Serukan Pengusiran Dubes Rusia

Top 3 Dunia pada Jumat 31 Maret 2023 diawali oleh kabar Mahkamah Internasional (ICJ) memutuskan AS secara ilegal membekukan aset-aset Iran.


Kondisi yang Dialami Tubuh Saat Bersin

9 jam lalu

Ilustrasi orang bersin. shutterstock.com
Kondisi yang Dialami Tubuh Saat Bersin

Bersin respons alami tubuh untuk mengeluarkan partikel asing dari saluran pernapasan


Perlukah Ganti Sikat Gigi Sehabis Sakit?

9 jam lalu

Ilustrasi sikat gigi dan pasta gigi. Foto: Pixabay.com/Bruno/Germany
Perlukah Ganti Sikat Gigi Sehabis Sakit?

Mengganti sikat gigi dianjurkan setiap tiga bulan. Bagaimana bila pengguna habis sakit?


Wartawannya Ditangkap, WSJ Serukan Pengusiran Duta Besar Rusia di AS

12 jam lalu

Reporter surat kabar AS The Wall Street Journal Evan Gershkovich. The Wall Street Journal/Handout via REUTERS
Wartawannya Ditangkap, WSJ Serukan Pengusiran Duta Besar Rusia di AS

Evan Gershkovich, diyakini sebagai jurnalis asing pertama yang ditahan atas tuduhan memata-matai Rusia pasca-Soviet.


Politisi Senior Partai Republik Dukung Donald Trump, Sebut Dakwaan Sebagai Senjata Demokrat

15 jam lalu

Sebelumnya, tidak ada mantan atau presiden AS yang pernah menghadapi tuntutan pidana. Trump juga menghadapi dua penyelidikan kriminal oleh penasihat khusus yang ditunjuk oleh Jaksa Agung AS Merrick Garland dan satu oleh jaksa setempat di Georgia. REUTERS
Politisi Senior Partai Republik Dukung Donald Trump, Sebut Dakwaan Sebagai Senjata Demokrat

Sejumlah politikus senior Partai Republik di Kongres mendukung mantan Presiden Amerika Serikat Donald Trump setelah dia didakwa oleh dewan juri


Beasiswa YSEALI Academic Fellowship 2023 Dibuka Hingga April, Tanpa Syarat TOEFL

21 jam lalu

Young Southeast Asian Leaders Initiative (YSEALI) Academic Fellowship. State Dept.
Beasiswa YSEALI Academic Fellowship 2023 Dibuka Hingga April, Tanpa Syarat TOEFL

Beasiswa YSEALI Academic Fellowship 2023 telah dibuka sejak 17 Maret hingga 17 April 2023 mendatang.


Bayi 16 Bulan Ditembak Mati Abangnya yang Berusia 5 Tahun di Amerika Serikat

22 jam lalu

Ilustrasi Penembakan. Getty Images
Bayi 16 Bulan Ditembak Mati Abangnya yang Berusia 5 Tahun di Amerika Serikat

Lebih dari enam puluh penembakan tidak sengaja oleh anak-anak, yang berakibat 25 kematian dan 39 korban luka di seluruh Amerika Serikat, pada 2023.


Menteri Luar Negeri Antony Blinken Sarankan Warga Amerika Tinggalkan Rusia

1 hari lalu

U.S. Secretary of State Antony Blinken and Indonesia's Foreign Minister Retno Marsudi (not pictured) meet on the sidelines of the G20 foreign ministers' meeting in New Delhi, India March 2, 2023.  Olivier Douliery/Pool via REUTERS
Menteri Luar Negeri Antony Blinken Sarankan Warga Amerika Tinggalkan Rusia

Buntut dari penahanan koresponden Wall Street Journal, Antony Blinken menyerukan agar warga Amerika Serikat segera meninggalkan Rusia.


Dua Helikopter Jatuh Saat Latihan, Sejumlah Tentara AS Dilaporkan Tewas

1 hari lalu

Dua helikopter Angkatan Darat Amerika Serikat bertabrakan selama misi pelatihan di Kentucky.  (Twitter)
Dua Helikopter Jatuh Saat Latihan, Sejumlah Tentara AS Dilaporkan Tewas

Angkatan Darat Amerika Serikat belum menyebutkan jumlah orang yang berada di dalam helikopter jatuh itu