"

Begini Kemendikbudristek Apresiasi Christine Hakim yang Ikut Bintangi The Last of Us

Christine Hakim dalam serial The Last of Us dari HBO. Foto: Twitter/@NaughtyDogInfo
Christine Hakim dalam serial The Last of Us dari HBO. Foto: Twitter/@NaughtyDogInfo

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) memberikan apresiasi kepada aktris Christine Hakim. Kementerian menyampaikan turut bangga dan menilai capaian luar biasa bagi aktris peraih penghargaan pencapaian seumur hidup dari Festival Film Indonesia itu bisa ikut membintangi serial film The Last of Us.

Serial film yang diangkat dari mobile game survival horor di platform PlayStation 4 atau PS4 yang populer itu ditayangkan di HBO. Christine Hakim muncul di episode kedua yang telah tayang pertama di Los Angeles, California, Amerika Serikat, pada 9 Januari 2023.

Sebagai bentuk apresiasi, Kemendikbudristek melalui Direktorat Perfilman, Musik, dan Media, Direktorat Jenderal Kebudayaan memfasilitasi Christine Hakim untuk turut hadir pada premiere film itu. “Karena telah berkarya serta membawa nama baik Indonesia di dunia internasional,” ucap Direktur Perfilman, Musik, dan Media, Ahmad Mahendra pada Jumat, 27 Januari 2023, seperti dikutip dari website Kemendikbudristek.

The Last of Us merupakan serial HBO yang kisahnya tentang wabah infeksi mematikan yang telah membunuh sebagian besar peradaban modern. Pada episode kedua The Last of Us, Christine Hakim berperan sebagai seorang profesor mikologi dari Jakarta, Indonesia, yang bernama Ratna Pertiwi.

Aktris yang pernah membintangi film Cut Nja' Dhien pada 1988 itu pun muncul pada adegan pembuka episode tersebut. Selain Christine Hakim, Yayu Unru juga turut memerankan karakter Agus Hidayat sebagai personel TNI dalam serial tersebut.

Tayangan perdana episode kedua The Last of Us itu ditonton 5,7 juta penonton.

Baca juga: Mahasiswa UI Tewas Tertabrak Dijadikan Tersangka, Profesor di Unsoed: Aneh


Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.








CDC Mengkhawatirkan Penyebaran Infeksi Jamur Mematikan di Faskes AS

5 jam lalu

Kantor pusat Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) di Atlanta, Georgia, AS. REUTERS
CDC Mengkhawatirkan Penyebaran Infeksi Jamur Mematikan di Faskes AS

Infeksi jamur Candida auris, atau C. auris, dapat menyebabkan penyakit parah pada orang dengan sistem kekebalan yang lemah.


Kemendikbud Targetkan 12 Ribu Mahasiswa Ikuti Program Wirausaha Merdeka Angkatan 2

5 jam lalu

Tangkapan layar Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Nadiem Anwar Makarim, saat membuka pendaftaran Program Wirausaha Merdeka di Jakarta, Jumat 15 Juli 2022. (ANTARA/Indriani)
Kemendikbud Targetkan 12 Ribu Mahasiswa Ikuti Program Wirausaha Merdeka Angkatan 2

Pada angkatan pertama, program Wirausaha Merdeka melibatkan 17 perguruan tinggi terpilih yang memiliki bidang, lembaga, atau inkubator kewirausahaan.


Episode Terakhir The Last of Us Tayang Hari Ini di HBO GO

11 hari lalu

Joel (Pedro Pascal) dan Ellie (Bella Ramsey) dalam serial The Last of Us. Dok. HBO
Episode Terakhir The Last of Us Tayang Hari Ini di HBO GO

Episode terakhir The Last of Us dirilis pada Senin, 13 Maret 2023 di HBO GO, sebelum nantinya akan berlanjut ke musim kedua.


Daftar 40 Perguruan Tinggi Klaster Mandiri 2023

13 hari lalu

Gedung Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemdikbud)
Daftar 40 Perguruan Tinggi Klaster Mandiri 2023

Klasterisasi merupakan pengelompokan perguruan tinggi dan bukan bentuk pemeringkatan.


Film dan Serial Terbaru di HBO GO, Tayang Mulai Maret 2023

15 hari lalu

Chris Pratt dalam film Jurassic World Dominion. Dok. Universal Pictures.
Film dan Serial Terbaru di HBO GO, Tayang Mulai Maret 2023

Jurassic World Dominion, Succession Season 4, hingga episode terakhir dari The Last of Us tayang di HBO GO pada Maret 2023.


Kode Cheat GTA V untuk PS3, PS4 dan PS5 Terbaru 2023

18 hari lalu

Penjualan game Grand Theft Auto V (GTA V) terus melambung tinggi. Kredit: Gamespot
Kode Cheat GTA V untuk PS3, PS4 dan PS5 Terbaru 2023

Simak daftar lengkap kode cheat GTA 5 untuk PS3, PS4, dan PS5 terbaru untuk Invincibility / God Mode, Lower Wanted Level, dan lainnya


Serial HBO The Idol Diduga Manfaatkan Popularitas Jennie BLACKPINK

21 hari lalu

Jennie Blackpink atau Jennie Ruby Jane dalam teaser serial The Idol. Foto: YouTube HBO.
Serial HBO The Idol Diduga Manfaatkan Popularitas Jennie BLACKPINK

Seorang kru produksi mengatakan bahwa Jennie BLACKPINK tidak memiliki banyak dialog dalam serial HBO terbaru, The Idol.


Kemendikbudristek Luncurkan Merdeka Belajar Episode Ke-23

24 hari lalu

Kemendikbudristek Luncurkan Merdeka Belajar Episode Ke-23

Kemendikbudristek menyediakan lebih dari 15 juta eksemplar buku bacaan bermutu disertai pelatihan dan pendampingan


Puluhan Komunitas Film Dapat Bantuan Dana Indonesia dari Kemendikbud

29 hari lalu

Kemendikbudristek memberikan fasilitas  Program Sinema Mikro Dana Indonesiana kepada 39 komunitas film di Jakarta, Rabu (22/2/2023). (ANTARA/HO-Kemendikbudristek)
Puluhan Komunitas Film Dapat Bantuan Dana Indonesia dari Kemendikbud

Kemendikbud memberikan fasilitas program Sinema Mikro Dana Indonesiana kepada 39 komunitas film pada 2022.


Daftar Film dan Serial Terbaru di HBO GO Februari 2023, Banyak Nominasi Oscar

31 hari lalu

The Batman. (Instagram/@thebatman)
Daftar Film dan Serial Terbaru di HBO GO Februari 2023, Banyak Nominasi Oscar

Beberapa film yang masuk nominasi Oscar tayang di HBO GO mulai Februari 2023.