Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cara Pakai Chatbot AI Bing Tanpa Antre, Saingan ChatGPT?

Reporter

image-gnews
Chatgpt. Shutterstock
Chatgpt. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, JakartaMicrosoft baru saja meluncurkan fitur chatbot yang disematkan dengan kecerdasan buatan (Artificial Intelligence) atau AI pada Kamis (04/05/2023). Peningkatan fitur ini dapat dicoba oleh pengguna pada mesin pencari (search engine) Bing. 

Sebelumnya, kemampuan ini telah diimplementasikan dalam peramban (browser) tahap uji coba sejak tiga bulan lalu, tepatnya pada Selasa (07/20/2023). Sayangnya, pengguna harus mendaftarkan diri dalam daftar tunggu (waiting list). Bing versi pilot project yang tersedia juga dalam mode pratinjau terbatas di desktop. 

Namun, di awal Mei 2023, Microsoft secara resmi merilis Bing chatbot AI yang kompatibel dengan seluruh perangkat digital, termasuk ponsel. Dengan didukung oleh AI language model terbaru dari Open AI, yakni GPT-4. Pengalaman pencarian informasi di internet diklaim lebih terasa menyenangkan, akurat, dan terkini. Apakah lebih canggih daripada ChatGPT?

Cara Pakai Chatbot AI Bing

Fitur obrolan pintar milik Microsoft ini bekerja dengan cara mencari konten yang relevan di web, kemudian merangkum dan mengutip dari berbagai sumber. Untuk menjajal Bing AI chatbot, pengguna harus melakukan sejumlah langkah berikut.

  1.  Kunjungi laman https://www.bing.com/new melalui browser di komputer atau laptop.
  2.  Tekan tombol ‘Open in Microsoft Edge’. Pengguna juga bisa langsung membuka Bing di perangkat lunak (software) Microsoft Edge. Bagi pemilik ponsel pintar, harus menginstal aplikasi Bing.
  3.   Masuk ke akun Microsoft.
  4.   Tekan kolom ‘Cari di web’.
  5.   Ketikkan kata kunci (keyword) untuk melanjutkan cara pakai chatbot AI Bing.
  6.   Tekan tombol ‘Mulai’ di sebelah tulisan ‘Hai, saya bing. Copilot yang didukung AI untuk web’.
  7.   Pilih satu dari tiga gaya percakapan, yakni kreatif, seimbang, atau tepat sesuai kebutuhan.
  8.   Ketikkan kalimat tanya atau perintah pada kolom ‘Tanya saya tentang apa saja…’.
  9.   Tekan ikon segitiga atau papan tombol (keyboard) ‘Enter’ untuk mengirimkan pertanyaan.
  10.   Arahkan kursor ke jawaban, lalu klik ikon tiga titik dan ‘Copy’ untuk menyalin jawaban. Pengguna juga bisa membuka alamat URL artikel sumber referensi yang ditampilkan untuk menemukan jawaban lebih lengkap. 

Kelebihan Chatbot AI Bing

Dilansir dari laman blogs.microsoft.com, chatbot AI Bing disebut menampilkan jawaban lebih kaya dan menarik secara visual, termasuk bagan dan grafik. Integrasi fitur Bing Image Creator dianggap sebagai satu-satunya mesin pencari di dunia saat ini yang menawarkan kemampuan untuk menghasilkan konten teks dan gambar dari sebuah obrolan. 

Bing chatbot AI juga menggunakan lebih dari 100 bahasa dan menerapkan antarmuka lebih sederhana serta lebih tertata. Pengguna bisa mencari informasi dalam obrolan dengan mengunggah gambar dan mencari konten terkait di web. Fitur riwayat percakapan yang dimiliki juga dapat mengeksplorasi sesi obrolan terdahulu. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Microsoft berjanji akan menambahkan fungsi ekspor dan berbagi (share) ke dalam chatbot. Percakapan yang diperoleh dapat diubah ke dalam format teks, seperti Microsoft Word. Pihak pengembang (developer) turut berupaya meningkatkan kemampuan peringkasan dokumen panjang, termasuk PDF untuk menjadi konten lebih padat dan ringkas. 

Tak ketinggalan, Microsoft menyinggung sistem perlindungan dan pengamanan dari konten berbahaya bersama mitranya, yakni OpenAI. Pihaknya mengungkapkan terus mengatasi masalah seperti, misinformasi dan disinformasi, pemblokiran, keamanan data, dan antisipasi terhadap promosi konten berbahaya maupun diskriminatif. 

Dengan demikian, pengguna dapat mencoba chatbot AI Bing dengan perasaan aman dan meraih pengalaman mencari informasi lebih cermat. Pihak Microsoft menerima umpan balik (feedback) untuk ide pembaruan fitur sesuai permintaan pengguna. Termasuk pula, membuat plugin pihak ketiga ke dalam obrolan di Bing. 

Pilihan editor: ChatGPT Kembali Hadir di Italia Setelah Mengatasi Masalah Privasi Data

NIA HEPPY | MELYNDA DWI PUSPITA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kongres Drone ke-8 Akan Diadakan di Shenzhen, Siapa Peserta dan Apa Temanya?

1 hari lalu

Ilustrasi drone. Efrem Lukatsky/Pool via REUTERS
Kongres Drone ke-8 Akan Diadakan di Shenzhen, Siapa Peserta dan Apa Temanya?

Kongres Drone ke-8 akan diadakan di Shenzhen, Cina Selatan, pada 24 Mei hingga 26 Mei 2024


Tim Mahasiswa Program Bangkit Luncurkan HaQu, Aplikasi Berbasis AI untuk Belajar Membaca Al Quran

2 hari lalu

Halaman pengunduhan Habibul Qur'an (HaQu), aplikasi belajar membaca Al Quran, di Google Play Store.
Tim Mahasiswa Program Bangkit Luncurkan HaQu, Aplikasi Berbasis AI untuk Belajar Membaca Al Quran

Tim mahasiswa lintas perguruan tinggi meluncurkan Habibul Qur'an (HaQu). Aplikasi berbasis AI ini diklaim memudahkan proses belajar membaca Al Quran.


Apakah AI Bisa Menggantikan Kecerdasan Manusia? Begini Analisis Dosen Unair

3 hari lalu

Ilustrasi Kecerdasan Buatan (Yandex)
Apakah AI Bisa Menggantikan Kecerdasan Manusia? Begini Analisis Dosen Unair

Sekitar 85 juta pekerjaan diprediksi berganti dengan AI pada 2025.


Dalam WhatsApp Versi Beta, Ada Fitur Edit Gambar dan Stiker yang Dibantu AI

4 hari lalu

Ilustrasi pengguna WhatsApp. Reuters/Dado Ruvic
Dalam WhatsApp Versi Beta, Ada Fitur Edit Gambar dan Stiker yang Dibantu AI

Whatsapp berinovasi dengan menambahkan fitur mengedit gambar dengan bantuan AI. Fitur ini telah meluncur dalam versi beta.


Aturan untuk Pengembangan AI di Jepang Makin Dipertimbangkan

6 hari lalu

Ilustrasi Kecerdasan Buatan (Yandex)
Aturan untuk Pengembangan AI di Jepang Makin Dipertimbangkan

Pemerintah Jepang mempertimbangkan penerapan peraturan yang mengikat secara hukum bagi pengembang sistem kecerdasan buatan atau AI berskala besar


Microsoft Luncurkan 2 Laptop Perdana Bertenaga AI, Ini Fitur dan Harganya

6 hari lalu

Surface Pro 10. Gizmochina
Microsoft Luncurkan 2 Laptop Perdana Bertenaga AI, Ini Fitur dan Harganya

Laptop Microsoft Surface Pro 10 dan Surface Laptop 6 hadir dengan tagline for business.


NVIDIA Memperkenalkan Chip GPU Blackwell B200

7 hari lalu

NVIDIA Blackwell B200. Foto : NVIDIA
NVIDIA Memperkenalkan Chip GPU Blackwell B200

NVIDIA mengumumkan chip untuk komputasi terkait kecerdasan buatan atau AI yang disebut GB200 mendukung GPU Blackwell B200


GPT-5 Bakal Hadir Pertengahan 2024 dengan Pembaruan Lebih Baik untuk ChatGPT

7 hari lalu

CEO OpenAI Sam Altman hadir di 'Conversation with Sam Altman' di Grand Ballroom Hotel Indonesia Kempinsky, Jakarta, pada Rabu 14 juni 2023. Dia menjawab banyak pertanyaan seputar ChatGPT serta pengembangan dan dampaknya. Foto/Zacharias Wuragil
GPT-5 Bakal Hadir Pertengahan 2024 dengan Pembaruan Lebih Baik untuk ChatGPT

Beberapa pelanggan baru-baru ini menerima demo GPT-5 dan penyempurnaan terkait ChatGPT.


Bahaya Kejahatan Berbasis AI, Pelaku Berani Tiru Wajah Eksekutif Perusahaan

7 hari lalu

Gambar tangkapan layar video yang memperlihatkan perbedaan antara rekaman asli dengan deepfake. Credit: Kanal YouTube WatchMojo
Bahaya Kejahatan Berbasis AI, Pelaku Berani Tiru Wajah Eksekutif Perusahaan

Recorded Future mengungkap beberapa modus kejahatan berbasis AI. Pelaku semakin berani memakai deepfake.


Hibur Perekrut dan Jobseeker, LinkedIn Siapkan Fitur Game

7 hari lalu

Logo untuk LinkedIn Corporation di Mountain View, California, AS 6 Februari 2013. [REUTERS/Robert Galbraith]
Hibur Perekrut dan Jobseeker, LinkedIn Siapkan Fitur Game

Platform pencarian kerja level profesional, LinkedIn menyiapkan fitur game untuk menyenangkan pengguna. Mengikuti tren media digital saat ini.