Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sejarah Istana Bogor yang Disebut Jokowi Bau Kolonial, Pernah Terbakar Saat Perang Banten

image-gnews
Bangunan Istana Bogor. Dok. Biro Sekretariat Presiden
Bangunan Istana Bogor. Dok. Biro Sekretariat Presiden
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo mengaku dibayang-bayangi bau kolonial selama mendiami tiga istana peninggalan pemerintah Hindia Belanda, yaitu Istana Negara, Istana Merdeka, dan Istana Bogor. Istana Negara dan Istana Merdeka berada di Jakarta Pusat, masing-masing menghadap ke arah Jalan Veteran dan ke arah Medan Merdeka.

“Yang ada di Bogor itu istana bekas kolonial yang dulunya dihuni. Istana Negara itu dihuni Gubernur Jenderal Pieter Gerardus van Overstraten,” kata Jokowi ketika memberikan arahan kepada ratusan kepala daerah di Istana Negara Ibu Kota Nusantara (IKN), Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, pada Selasa, 13 Agustus 2024.

Sejarah Istana Bogor

Melansir laman Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg), Istana Kepresidenan Bogor berawal dari tempat peristirahatan yang dicari oleh orang-orang Belanda ketika bekerja di Batavia—sekarang Jakarta. Mereka menilai Batavia terlalu panas dan ramai, kemudian mencari lokasi yang sejuk dilakukan di luar kota Batavia.

Selain orang-orang Belanda, Gubernur Jenderal Belanda G.W. Baron van Imhoff juga melakukan hal yang sama. Dia berhasil menemukan sebuah tempat yang strategis di Kampong Baroe pada 10 Agustus 1744.

Setahun kemudian, tepatnya pada 1745, Baron van Imhoff memerintahkan pembangunan sebuah pesanggrahan yang diberi nama Buitenzorg—berarti bebas dari masalah—di lokasi tersebut. Dia sendiri yang merancang sketsa bangunan tersebut. Proyek itu berorientasi pada Blenheim Palace, arsitektur kediaman Duke of Marlborough di dekat Oxford, Inggris.

Penamaan bangunan Buitenzorg juga mencakup wilayah perkampungan di sekitarnya, yang kini dikenal sebagai Bogor. Namun, pembangunan gedung tidak juga rampung hingga masa dinas Baron van Imhoff berakhir. Jabatannya digantikan oleh Gubernur Jenderal Jacob Mossel.

Diteruskan Beberapa Gubernur Jenderal Belanda

Istana Bogor tercatat pernah rusak berat pada masa pemberontakan perang Banten. Kyai Tapa dan Ratu Bagus Buang memimpin masyarakat Banten melawan belanda pada 1750-1754. Pasukan Banten menyerang Kampong Baroe dan membakarnya. Pemberontakan itu akhirnya berakhir tak lama kemudian.

Pergantian para gubernur jenderal dari Belanda diikuti berbagai perombakan di Istana Bogor terus terjadi. Gubernur Jenderal Willem Daendels, misalnya, memutuskan untuk memperluas pesanggrahan di Bogor dan membuat gedung induk menjadi dua tingkat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Gubernur Jenderal Baron van der Capellen juga kembali memperluas bangunan tersebut. Dia juga menambahkan menara di tengah-tengah gedung induk dan membuka kebun raya di sekeliling Istana Bogor. Kebun itu diresmikan pada 18 Mei 1817.

Pada 10 Oktober 1834, gempa bumi mengguncang Istana Bogo dan mengakibatkan kerusakan berat. Berbagai upaya perbaikan terus berlanjut hingga akhirnya Gubernur Jenderal Albertus Jacobus Duymaer van Twist memutuskan untuk merobohkan bangunan yang terkena gempa dan mendirikan yang baru. Struktur yang baru hanya berupa bangunan satu lantai yang desainnya mengikuti arsitektur Eropa abad ke-9. Ada juga dua jembatan penghubung gedung induk dengan gedung sayap kanan dan sayap kiri.

Pembangunan Istana Bogor rampung pada 1861, dalam masa kepemimpinan Gubernur Jenderal Charles Ferdinand Pahud de Montager. Sembilan tahun kemudian, tepatnya pada 1870, Istana Buitenzorg ditetapkan sebagai rumah dinas resmi para gubernur jenderal Belanda. Penghuni terakhirnya adalah Gubernur Jenderal Alidius Tjarda van Starkenborgh Stachouwer yang terpaksa menyerahkan istana kepada pemerintah Jepang, melalui Jenderal Imamura. Tercatat sebanyak 44 gubernur jenderal Belanda pernah menempati Istana Kepresidenan Bogor.

 

Selanjutnya, Istana Bogor Dipercantik Pemerintah Indonesia  

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Benarkah Arsjad Rasjid Didongkel dari Ketua Umum Kadin karena Sempat Dukung Ganjar di Pilpres?

1 jam lalu

Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Indonesia Arsjad Rasjid menggelar konfensi pers di Hotel JS Luwansa, Kuningan, Jakarta, Sabtu, 15 September 2024. Konferensi pers semula akan bertempat di Menara Kadin, tapi dibubarkan oleh pihak diduga Kadin Indonesia kubu Anindya Bakrie. TEMPO/Han Revanda Putra.
Benarkah Arsjad Rasjid Didongkel dari Ketua Umum Kadin karena Sempat Dukung Ganjar di Pilpres?

Kadin Indonesia sebut pendongkelan Arsjad Rasjid karena sempat menjadi ketua Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud Md tak bisa dijadikan alasan. Mengap?


Dongkel Ketua Umum Kadin Arsjad Rasjid Lewat Munaslub, Anindya Bakrie Klaim Sesuai AD/ART

1 jam lalu

Kadin Indonesia kubu Anindya Bakrie melakukan konferensi pers ihwal Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) 2024 di Menara Kadin, Jakarta Selatan pada Ahad, 15 September 2024. Turut hadir Ketua Majelis Perwakilan Rakyat (MPR) RI dan Menteri Hukum dan HAM Supratman Andi Agtas. TEMPO/Riani Sanusi Putri
Dongkel Ketua Umum Kadin Arsjad Rasjid Lewat Munaslub, Anindya Bakrie Klaim Sesuai AD/ART

Anindya Novyan Bakrie mengklaim penunjukan dirinya untuk memimpin Kadin telah melalui mekanisme yang sah.


Deputi Gubernur BI Aida Suwandi Dilantik Jadi Anggota Dewan Komisioner LPS, Ini Profilnya

1 jam lalu

Aida Suwandi Budiman saat mengucakpan sumpah jabatan menjadi anggota Dewan Komisioner Lembaga Penjamin Simpanan (LPS)  di hadapan Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, Rabu 11 September 2024. TEMPO/Subekti
Deputi Gubernur BI Aida Suwandi Dilantik Jadi Anggota Dewan Komisioner LPS, Ini Profilnya

Deputi Gubernur BI Aida Suwandi Budiman dilantik menjadi anggota Dewan Komisioner LPS oleh Jokowi. Berikut profilnya.


Kisruh Kadin: Kubu Arsjad dan Anindya Sama-sama Minta Bantuan Presiden Jokowi

1 jam lalu

Arsjad Rasjid dan Anindya Bakrie. wikipedia
Kisruh Kadin: Kubu Arsjad dan Anindya Sama-sama Minta Bantuan Presiden Jokowi

Ketua Umum Kadin versi Munas Arsjad Rasjid dan Munaslub Anindya Bakrie sama-sama minta bantuan Presiden Jokowi untuk mendukung mereka.


Selain Aguan dengan Swissotel Nusantara, Ini Daftar Konglomerat yang Bangun Hotel di IKN

2 jam lalu

Konglomerat pendukung IKN Nusantara antara lain Aguan, Prajogo Pangestu, Boy Thaher bertemu sesuai unggahan di Instagram politisi Maruarar Sirat, 7 Desember 2023. Foto: IG @maruararsirait
Selain Aguan dengan Swissotel Nusantara, Ini Daftar Konglomerat yang Bangun Hotel di IKN

Jokowi sempat ragu Hotel Swissotel Nusantara milik Aguan di IKN akan selesai September ini. Ini deretan pengusaha bangun hotel di IKN selain Aguan.


Selain Hotel Swissotel Nusantara di IKN, Berikut Sederet Usaha dan Bisnis Milik Aguan

2 jam lalu

Chairman Agung Sedayu Group, Sugianto Kusuma alias Aguan, berjalan keluar ruang tunggu seusai menjalani pemeriksaan di gedung KPK, Jakarta, 27 Juni 2016. Aguan diperiksa dalam kasus pembahasan Raperda tentang rencana zonasi wilayah pesisir dan pulau-pulau kecil provinsi DKI Jakarta tahun 2015-2035. ANTARA/M Agung Rajasa
Selain Hotel Swissotel Nusantara di IKN, Berikut Sederet Usaha dan Bisnis Milik Aguan

Sugianto Kusuma alias Aguan pimpinan konsorsium Nusantara merampungkan pembangunan Swissotel Nusantara di IKN. Apa saja usaha yang digeluti Aguan?


Jokowi Resmikan Hotel Swissotel Nusantara Milik Konsorsium Pimpinan Aguan di IKN, Begini Proses Pembangunannya

2 jam lalu

Presiden Jokowi meresmikan Hotel Nusantara Swissotel dan melakukan peletakan batu pertama Nusantara Mall Duty Free di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, Jumat, 13 September 2024. ANTARA/Rangga Pandu Asmara Jingga
Jokowi Resmikan Hotel Swissotel Nusantara Milik Konsorsium Pimpinan Aguan di IKN, Begini Proses Pembangunannya

Jokowi sempat ragu Hotel Swissotel Nusantara milik konsorsium pimpinan Aguan di IKN akan selesai September ini. Ini kilas balik pembangunan hotelnya.


Paspampres Disorot Usai Anggotanya Diduga Pukul Pemuda Selfie dengan Jokowi, Berikut Sejumlah Kasus Paspampres

3 jam lalu

Pria yang diduga mengalami pemukulan oleh paspampres. Foto : X
Paspampres Disorot Usai Anggotanya Diduga Pukul Pemuda Selfie dengan Jokowi, Berikut Sejumlah Kasus Paspampres

Paspampres kembali dapat sorotan setelah anggotanya diduga memukul pemuda yang selfie dengan Jokowi. Ini sejumlah kasus yang melibatkan Paspampres.


Arsjad Rasjid Surati Presiden Jokowi: Sebut Munaslub Kadin Ilegal hingga Minta AD/ART Ditegakkan

3 jam lalu

Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Arsjad Rasjid saat ditemui di Hotel JS Luwansa, Jakarta, pada Ahad, 15 September 2024. Direktur Utama Indika Energy itu bercerita seputar Musyarawah Nasional Luar Biasa (Munaslub) Kadin yang pada Sabtu kemarin telah terlaksana. Tempo/Adil Al Hasan
Arsjad Rasjid Surati Presiden Jokowi: Sebut Munaslub Kadin Ilegal hingga Minta AD/ART Ditegakkan

Ketua Umum Kadin Indonesia Arsjad Rasjid mengatakan telah mengirim surat kepada Presiden Joko Widodo soal Munaslub yang berlangsung kemarin.


Jokowi Buka Ekspor Pasir Laut setelah 20 Tahun Dilarang, Walhi: Kedaulatan Indonesia Sedang Dijual

4 jam lalu

Ilustrasi pasir laut. Shutterstock
Jokowi Buka Ekspor Pasir Laut setelah 20 Tahun Dilarang, Walhi: Kedaulatan Indonesia Sedang Dijual

Manajer Walhi, Parid Ridwanuddin mengatakan ekspor pasir laut yang dilakukan pemerintah sama saja dengan menjual kedaulatan Indonesia kepada negara lain.