Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cara Pengajuan Akun PPDB SMA DKI Jakarta 2023 dan Jadwalnya

Reporter

Editor

Devy Ernis

image-gnews
Warga menunggu untuk berkonsultasi terkait pendaftaran daring Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2022 untuk zonasi tingkat sekolah dasar (SD) di Posko Pelayanan PPDB Jakarta Selatan, Jakarta, Selasa, 14 Juni 2022. Dinas Pendidikan DKI Jakarta akan menutup pendaftaran daring PPDB jalur zonasi tingkat SD pada 15 Juni 2022 pukul 14.00 WIB. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Warga menunggu untuk berkonsultasi terkait pendaftaran daring Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2022 untuk zonasi tingkat sekolah dasar (SD) di Posko Pelayanan PPDB Jakarta Selatan, Jakarta, Selasa, 14 Juni 2022. Dinas Pendidikan DKI Jakarta akan menutup pendaftaran daring PPDB jalur zonasi tingkat SD pada 15 Juni 2022 pukul 14.00 WIB. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) menjadi tahap wajib bagi siswa-siswi yang hendak melanjutkan jenjang pendidikan berikutnya ke sekolah negeri. Calon peserta didik baru (CPDB) perlu mengikuti langkah-langkah pendaftaran yang telah diatur oleh Dinas Pendidikan wilayah setempat.

Melansir dari ppdb.jakarta.go.id, rangkaian PPDB 2023 DKI Jakarta dimulai dari fase prapendaftaran pada 10 Mei–9 Juni mendatang. CPDB yang harus mengikuti prapendaftaran adalah siswa-siswi domisili Jakarta yang sebelumnya bersekolah di luar daerah, berasal dari sekolah asing, atau lulusan 2021 atau 2022 yang belum terdaftar pada satuan pendidikan.

Prapendaftaran dilakukan pada situs web https://sidanira.jakarta.go.id/prapendaftaran guna melengkapi kumpulan dokumen seperti Kartu Keluarga (KK), rapor, sertifikat prestasi, dan lain-lain. Jika sudah, CPDB dapat mencetak tanda bukti verifikasi prapendaftaran dan memperoleh nomor Sistem Pendataan Nilai Raport (SIDANIRA) untuk berlanjut ke proses pendaftaran.

Proses pendaftaran sendiri dilakukan pada situs web https://ppdb.jakarta.go.id. Sebelum memilih sekolah tujuan, CPDB perlu melakukan pengajuan akun dan verifikasi KK terlebih dahulu dengan tahapan sebagai berikut.

- Mengakses laman publik PPDB 2023 DKI Jakarta di https://ppdb.jakarta.go.id.

- Mengajukan akun dengan klik tombol “Ajuan Akun” sesuai jenjang pendidikan yang akan ditempuh.

- Mengisi formulir pendaftaran dan data kependudukan CPDB sesuai dengan KK asli.

- Memilih lokasi satuan pendidikan untuk tempat verifikasi ajuan akun dan KK.

- Mengunggah hasil pindai atau foto dokumen KK asli.

- Mencetak tanda bukti pengajuan akun yang berisi nomor peserta dan PIN / token untuk proses aktivasi.

- Menunggu proses verifikasi ajuan akun dan KK secara online oleh tim verifikator.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

- Mengecek secara berkala status verifikasi dengan klik tombol “Cek Status Verifikasi Ajuan Akun” sesuai jenjang pendidikan yang akan ditempuh.

- Jika sudah terverifikasi, CPDB bisa melakukan aktivasi akun dengan klik tombol “Aktivasi” pada menu Daftar di menu masing-masing jenjang, masukkan Nomor Peserta beserta PIN / token, dan ganti PIN / token tersebut menjadi kata sandi (password).
- Aktivasi akun sudah berhasil dan CPDB bisa berlanjut ke tahap pemilihan sekolah tujuan dengan melakukan login terlebih dahulu menggunakan nomor peserta dan kata sandi yang telah dibuat sebelumnya.

Fase pengajuan akun berlangsung pada 24 Mei–5 Juli 2023 selama 24 jam dan akan ditutup pada pukul 14.00 di hari terakhir. Sementara itu, silakan simak jadwal lengkap PPDB 2023 DKI Jakarta berikut ini.

Pengajuan Akun: 25 Mei–5 Juli 2023

Pendaftaran dan Pemilihan Sekolah: 12 Juni–5 Juli 2023 (untuk semua jalur mulai dari prestasi, afirmasi, zonasi, pindah tugas orang tua dan anak guru, hingga tahap kedua yang pendaftaran masing-masing jalurnya berlangsung selama 2 hari)

Proses Seleksi: 12 Juni–5 Juli 2023

Pengumuman: 14 Juni–5 Juli 2023 (sesuai ketentuan masing-masing jalur)

Lapor Diri: 15 Juni–7 Juli 2023 (untuk semua jalur mulai dari prestasi, afirmasi, zonasi, pindah tugas orang tua dan anak guru, hingga tahap kedua yang lapor diri masing-masing jalurnya berlangsung selama 2 hari).

NIA HEPPY | SYAHDI MUHARRAM (CW)

 Pilihan Editor: Kronologi KDRT Dosen UNS, Rektor Panggil Pelaku hingga Gibran Heran Laporan Dicabut

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ingin Perbaikan pada PPDB, Pj Gubernur Jabar Berencana Temui Mendikbudristek

2 hari lalu

Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Triadi Machmudin. ANTARA/Ricky Prayoga
Ingin Perbaikan pada PPDB, Pj Gubernur Jabar Berencana Temui Mendikbudristek

Bey Machmudin mengatakan, prihatin dengan maraknya kecurangan dalam PPDB 2024. Ada 279 calon siswa yang dianulir karena kecurangan


Top 3 Tekno: Temuan Siswa SMAN Siluman di Tangerang, WhatsApp, Gempa Mentawai

3 hari lalu

Ilustrasi PPDB bermasalah. ANTARA
Top 3 Tekno: Temuan Siswa SMAN Siluman di Tangerang, WhatsApp, Gempa Mentawai

Topik tentang Ombudsman Banten menemukan praktik 'siswa siluman' menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno.


Hari Anak Nasional, JPPI Soroti Banyak Anak Putus Sekolah Karena Tak Lolos PPDB

4 hari lalu

Ilustrasi anak-anak membaca buku. Freepik.com/rawpixel.com
Hari Anak Nasional, JPPI Soroti Banyak Anak Putus Sekolah Karena Tak Lolos PPDB

JPPI mencatat masih ada aanak-anak yang tidak lulus PPDB sehingga tidak bisa melanjutkan sekolah.


Temukan Lagi 114 Siswa Siluman SMAN di Tangerang, Ombudsman: Alasan Sekolah Karena ...

4 hari lalu

Ilustrasi PPDB Online (siap-ppdb.com)
Temukan Lagi 114 Siswa Siluman SMAN di Tangerang, Ombudsman: Alasan Sekolah Karena ...

Ombudsman Banten kembali temukan 114 siswa siluman hasil PPDB tahun ini di SMAN Kabupaten Tangerang.


Sistem Zonasi PPDB Dinilai Gagal, Ombudsman Jabar Usul SMAN Favorit Direlokasi

4 hari lalu

Kaum perempuan atau ibu-ibu menggelar aksi unjuk rasa mengkritik sistem PPDB zonasi dan afrimasi di depan gedung DPRD Jawa Barat di Bandung, 24 Juni 2024. Perempuan dari Forum Masyarakat Peduli Pendidikan menuntut agar pemerintah menambah jumlah sekolah khususnya SMA/SMK negeri di seluruh wilayah dengan merata serta menuntut penambahan kuota untuk PPDB jalur afirmasi. Minimnya jumlah SMA negeri di Kota Bandung masih jadi celah praktik jual beli bangku dan perpindahan domisili secara ilegal. TEMPO/Prima mulia
Sistem Zonasi PPDB Dinilai Gagal, Ombudsman Jabar Usul SMAN Favorit Direlokasi

Pemerintah gagal melakukan sistem zonasi PPDB dan meyakinkan masyarakat bahwa tidak ada sekolah favorit.


Ombudsman Banten Temukan 4.700 Siswa Siluman Pasca-PPDB SMA Tahun Lalu, Terbanyak di Tangerang Raya

7 hari lalu

Ilustrasi PPDB bermasalah. ANTARA
Ombudsman Banten Temukan 4.700 Siswa Siluman Pasca-PPDB SMA Tahun Lalu, Terbanyak di Tangerang Raya

Jumlah siswa siluman adalah selisih antara daya tampung yang diumumkan saat PPDB dengan realisasi di Dapodik 2023/2024.


Legislator Gerindra Desak Pelaku Katrol Nilai Rapor di Depok Dipidana

8 hari lalu

Anggota Komisi X DPR RI Nuroji saat Rapat Kerja dengan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata Dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno di Gedung Nusantara I, Senayan, Jakarta, Rabu (13/3/2024). Foto : Farhan/Andri
Legislator Gerindra Desak Pelaku Katrol Nilai Rapor di Depok Dipidana

Anggota DPR dari Gerindra meminta semua pelaku katrol nilai rapor di Depok dipidana. Hasil evaluasi Komisi X, PPDB hanya bermasalah di kota-kota besar


Buntut Kisruh Nilai Rapor 51 Siswa Calon Siswa Dianulir, Disdik Jabar: Diprioritaskan untuk Keluarga Tak Mampu

8 hari lalu

Pendemo yang mengatasnamakan Forum Pemerhati Pendidikan Jawa Barat menggeruduk Balai Kota Depok, Jalan Margonda, Kecamatan Pancoran Mas, Kamis, 18 Juli 2024. TEMPO/Ricky Juliansyah
Buntut Kisruh Nilai Rapor 51 Siswa Calon Siswa Dianulir, Disdik Jabar: Diprioritaskan untuk Keluarga Tak Mampu

Ade berpendapat manipulasi nilai rapor tidak perlu dilakukan dikarenakan dengan menggunakan nilai asli saja memiliki peluang untuk diterima.


Kejari Selidiki Dugaan Manipulasi Nilai Rapor di SMPN 19 Depok

8 hari lalu

Suasana di SMPN 19 Depok, Jalan Leli, Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Selasa, 16 Juli 2024. TEMPO/Ricky Juliansyah
Kejari Selidiki Dugaan Manipulasi Nilai Rapor di SMPN 19 Depok

Kejari Depok menyelidiki dugaan korupsi dalam kasus katrol nilai rapor siswa SMPN 19.


Dinas Pendidikan Jawa Barat Sebut Modus Cuci Rapor PPDB Hanya di Depok

9 hari lalu

Kaum perempuan atau ibu-ibu menggelar aksi unjuk rasa mengkritik sistem PPDB zonasi dan afrimasi di depan gedung DPRD Jawa Barat di Bandung, 24 Juni 2024. Perempuan dari Forum Masyarakat Peduli Pendidikan menuntut agar pemerintah menambah jumlah sekolah khususnya SMA/SMK negeri di seluruh wilayah dengan merata serta menuntut penambahan kuota untuk PPDB jalur afirmasi. Minimnya jumlah SMA negeri di Kota Bandung masih jadi celah praktik jual beli bangku dan perpindahan domisili secara ilegal. TEMPO/Prima mulia
Dinas Pendidikan Jawa Barat Sebut Modus Cuci Rapor PPDB Hanya di Depok

Pelaksana harian (Plh) Kepala Dinas PEndidikan Jawa Barat Mochamad Ade Afriandi mengatakan, kasus cuci rapor hanya terjadi di Kota Depok.