Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mengenal Organisasi Kampus yang Bisa Diikuti Mahasiswa Baru, Termasuk BEM

image-gnews
Mahasiswa baru mengikuti masa orientasi studi dan pengenalan kampus atau ospek di Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta, Tangerang Selatan, Banten, Kamis, 29 Agustus 2013. Ospek merupakan sebuah tradisi turun-terumun sebagai ajang pengenalan kampus dan antarmahasiswa. [TEMPO/STR/Marifka Wahyu Hidayat; MW2013082912]
Mahasiswa baru mengikuti masa orientasi studi dan pengenalan kampus atau ospek di Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta, Tangerang Selatan, Banten, Kamis, 29 Agustus 2013. Ospek merupakan sebuah tradisi turun-terumun sebagai ajang pengenalan kampus dan antarmahasiswa. [TEMPO/STR/Marifka Wahyu Hidayat; MW2013082912]
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Bergabung dengan organisasi kampus punya nilai lebih bagi mahasiswa. Selain menambah relasi, bisa menambah pengalaman dan kemampuan. Ada banyak organisasi kampus yang bisa diikuti sesuai dengan minat atau bakat.

Bagi mahasiswa baru, barang kali ada yang memilih menjadi mahasiswa kupu-kupu alias kuliah pulang - kuliah pulang. Namun ada pula yang semangat untuk mengikuti sejumlah organisasi. Keduanya punya kelebihan masing-masing. Menjadi mahasiswa kupu-kupu tentu lebih fokus kuliah. Namun menjadi mahasiswa berorganisasi juga tak rugi mengingat pengalaman dan pengetahuan yang didapat.

Lantas organisasi kepemimpinan apa saja yang bisa diikuti oleh mahasiswa?

1. BEM

Badan Eksekutif Mahasiswa atau BEM merupakan salah satu organisasi yang bisa diikuti oleh mahasiswa yang ingin membangun sifat dan sikap kepemimpinan mereka. Untuk diketahui, dunia kampus adalah miniatur sebuah negara. Dilansir dari laman Universitas Indonesia, BEM merupakan lembaga intra kampus yang menjalankan peran eksekutif layaknya dalam sebuah negara. Ketua BEM umumnya disebut Presiden Mahasiswa atau Presma. Sementara para pembantunya biasanya disebut Menteri.

2. BLM

Badan Legislatif Mahasiswa atau BLM merupakan organisasi intra kampus yang juga cocok bagi mahasiswa yang memiliki minat di bidang politik. Jika BEM menjalan peran eksekutif, maka BLM menjalankan peran legislatif. BLM ibarat parlemen dalam sebuah negara. Dilansir dari laman Universitas Airlangga, fungsi BLM adalah sebagai perpanjangan tangan aspirasi mahasiswa, legislasi, dan pengawasan kepada BEM.

3. SEMA

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Senat Mahasiswa atau Sema adalah lembaga dalam struktur organisasi kemahasiswaan yang memegang fungsi kontrol sekaligus sebagai lembaga legislatif dan perwakilan tertinggi mahasiswa di kampus. Tugas pokok dan fungsinya merumuskan peraturan organisasi mahasiswa, menampung dan menyalurkan aspirasi mahasiswa. Sema setara BLM tetapi diterapkan di Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri atau PTKIN. Hal ini berdasarkan Keputusan Dirjen Pendidikan Islam Nomor: 4961 Tahun 2016 tentang Organisasi kemahasiswaan PTKIN.

4. DEMA

Dewan Eksekutif Mahasiswa atau Dema adalah organisasi yang berkewajiban untuk melaksanakan ketetapan Sema Universitas. Sama seperti BEM, Sema juga menjalankan fungsi eksekutif. Umumnya diterapkan di perguruan tinggi negeri berbasis agama seperti Universitas Islam Negeri atau UIN dan Institut Agama Islam Negeri atau IAIN. Sama seperti Sema, ketetapan ini telah diatur Kementerian Agama, menurut Keputusan Dirjen Pendidikan Islam Nomor: 4961 Tahun 2016.

5. BPM

Badan Perwakilan Mahasiswa atau BPM merupakan lembaga legislatif di kampus. Organisasi mahasiswa ini setara BEM dan Dema. BPM berfungsi sebagai penyalur aspirasi mahasiswa yang berperan juga dalam menyampaikan kebijakan-kebijakan universitas kepada Organisasi Kemahasiswaan. Sebagai legislatif, BPM melakukan pengawasan terhadap organisasi kemahasiswaan Selain itu, BPM mengambil peran dalam mengawasi dan menilai kebijakan serta program-program yang dilaksanakan oleh BEM.

Pilihan Editor: Perbedaan Serta Daftar Organisasi Mahasiswa Intra dan Ekstra Kampus

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Demonstrasi Mahasiswa di Gedung Sate, Peringati Kasus Pelanggaran HAM dan Tuntut Bey Machmudin Benahi Jawa Barat

16 jam lalu

Sejumlah massa aksi membakar ban dan melakukan orasi dalam aksi bertajuk 'September Hitam, Jawa Barat Lautan Suar' di depan Gedung Sate, Kota Bandung, pada Jumat, 29 September 2023. Foto: TEMPO/Ananda Bintang
Demonstrasi Mahasiswa di Gedung Sate, Peringati Kasus Pelanggaran HAM dan Tuntut Bey Machmudin Benahi Jawa Barat

Ratusan mahasiswa demonstrasi di Gedung Sate menuntut PJ Gubernur cepat tanggap selesaikan persoalan di Jawa Barat.


Beasiswa Kaltara Unggul untuk Jenjang SD hingga Perguruan Tinggi, Cek Syaratnya

1 hari lalu

Ilustrasi beasiswa. shutterstock.com
Beasiswa Kaltara Unggul untuk Jenjang SD hingga Perguruan Tinggi, Cek Syaratnya

Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) melalui Dewan Pendidikan Provinsi membuka program Beasiswa Kaltara Unggul 2023. Saat ini, waktu pendaftaran beasiswa tersisa dua hari lagi, tepatnya sampai 30 September 2023.


ITB Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Program Pascasarjana, Ini 3 Tahapan Seleksinya

2 hari lalu

Kolam Indonesia Tenggelam atau disingkat Intel yang ada di tengah Kampus ITB Bandung. Kolam ini dikenal dengan sederet mitosnya dan masuk materi pengenalan untuk para mahasiswa baru di kampus itu. FOTO/ISTIMEWA
ITB Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Program Pascasarjana, Ini 3 Tahapan Seleksinya

ITB akan segera menyelenggarakan seleksi penerimaan calon mahasiswa baru program pascasarjana dalam 3 tahap.


ITB Buka Pendaftaran untuk Calon Mahasiswa S2-S3 Mulai Besok, Ini Syarat dan Biaya Pendaftarannya

2 hari lalu

Ilustrasi kampus ITB (Institut Teknologi Bandung). FOTO/ISTIMEWA
ITB Buka Pendaftaran untuk Calon Mahasiswa S2-S3 Mulai Besok, Ini Syarat dan Biaya Pendaftarannya

ITB akan segera membuka pendaftaran untuk calon mahasiswa program Pascasarjana, baik Magister maupun Doktor pada 29 September 2023.


Masyarakat Yakini Pasir Pantai Kejawanan Cirebon Bisa Sembuhkan Penyakit, Mahasiswa Unpad Lakukan Riset

3 hari lalu

Wisatawan bermain air di Pantai Kejawanan, Cirebon, Jawa Barat, 25 DEsember 2015. Pantai ini menjadi pilihan wisata murah saat libur Natal dan Tahun Baru karena memiliki perairannya yang dangkal dan berarus tenang. TEMPO/Prima Mulia
Masyarakat Yakini Pasir Pantai Kejawanan Cirebon Bisa Sembuhkan Penyakit, Mahasiswa Unpad Lakukan Riset

Tim mahasiswa Universitas Padjadjaran (Unpad) mendalami sejauh mana khasiat lumpur pasir di pantai Kejawanan.


Dosen Politeknik Negeri Padang Buat Alat Deteksi Ganja Kering, Razia Ganja Jadi Efisein

4 hari lalu

Dosen Politeknik Negeri Padang (PNP) mengembangkan sebuah inovasi berupa alat pendeteksi daun ganja kering. Kemendikbud
Dosen Politeknik Negeri Padang Buat Alat Deteksi Ganja Kering, Razia Ganja Jadi Efisein

Dosen dari Politeknik Negeri Padang (PNP) mengembangkan sebuah inovasi berupa alat pendeteksi daun ganja kering.


Kebakaran Lahan Dekat Kampus di Bekasi, Mahasiswa Panik Selamatkan Motor

4 hari lalu

Ilustrasi kebakaran. ANTARA
Kebakaran Lahan Dekat Kampus di Bekasi, Mahasiswa Panik Selamatkan Motor

Kebakaran lahan terjadi di Jalan Raya Perjuangan, Bekasi Utara, Kota Bekasi, Senin sore, 25 September 2023. Sudah yang ketiga kalinya.


Robot Pembasmi Larva Aedes Aegypti Karya Mahasiswa Unpad, Begini Proses Pembuatan dan Rintangannya

5 hari lalu

Tim mahasiswa Universitas Padjadjaran merancang robot pembasmi Larva Aedes aegypti bernama Ofelos Larvasida Ball untuk kompetisi Program Kreativitas Mahasiswa Karsa Cipta (PKM-KC). Foto: Dokumen Unpad
Robot Pembasmi Larva Aedes Aegypti Karya Mahasiswa Unpad, Begini Proses Pembuatan dan Rintangannya

Robot pembasmi larva nyamuk aedes aegypti karya mahasiswa Unpad berhasil raih pendanaan Kemendikbud lewat kegiatan PKM-KC. Begini prosesnya.


BEM Unair Bahas Aspirasi Mahasiswa, dari Biaya Pendidikan hingga Bantuan Keuangan

7 hari lalu

BEM UNAIR Gelar Advokesma Bersama Sampaikan Aspirasi Mahasiswa. unair.ac.id
BEM Unair Bahas Aspirasi Mahasiswa, dari Biaya Pendidikan hingga Bantuan Keuangan

Kementerian Advokasi dan Kesejahteraan Mahasiswa BEM Universitas Airlangga (Unair) menyelenggarakan program kerja untuk sampaikan aspirasi mahasiswa.


KBRI Beijing Beri Pelayanan Ganti Paspor untuk WNI di Wuhan

7 hari lalu

Suasana pergantian paspor Warga Negara Indonesia (WNI) yang berada di Wuhan, China pada 16 September 2023. ANTARA/HO-Atase Imigrasi KBRI Beijing
KBRI Beijing Beri Pelayanan Ganti Paspor untuk WNI di Wuhan

KBRI Beijing memberikan pelayanan keimigrasian berupa pergantian paspor kepada WNI yang berada di Wuhan, Cina