Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Android 14 akan Diluncurkan Bersama Google Pixel 8

image-gnews
Android 14. Foto : Google
Android 14. Foto : Google
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Google telah mengonfirmasi bahwa mereka akan meluncurkan ponsel Pixel generasi berikutnya pada 4 Oktober 2023. Baru-baru ini, sebuah bocoran dari pakar Android Mishaal Rahman, menyebut raksasa teknologi itu mungkin akan merilis Android 14 bersamaan dengan peluncuran seri Pixel 8.

Menurut Rahmaan melalui unggahan pada akun X-nya yang dikutip Gadgets Now, Google telah memberi tahu produsen peralatan asli (OEM) bahwa mereka akan merilis Android 14 Security Release Notes yang mencakup informasi tentang kerentanan yang diperbaiki pada 4 Oktober 2023.

“Mendengar sekarang bahwa rilis kode sumber Android 14 telah ditunda hingga bulan depan. Keputusan ini tampaknya dibuat sangat terlambat, karena bahkan OEM pun mengantisipasi bahwa peluncurannya akan dilakukan hari ini. OEM kini diberi tahu bahwa kerentanan yang dirinci dalam Android 14 Security Release Notes akan dipublikasikan pada 4 Oktober 2023, sehingga mungkin merupakan tanggal rilis baru,” kata Rahmaan.

“Ya, 4 Oktober 2023 adalah hari yang sama dengan acara peluncuran Pixel 8, jadi jika benar demikian, maka ini adalah pertama kalinya rilis AOSP diundur bertepatan dengan peluncuran perangkat Pixel baru,” tambahnya. 

Apa saja yang akan hadir di Pixel 8?

Model Pixel yang akan datang disebut bakal mempertahankan garis desain yang ada dengan beberapa perbedaan minor. Pada bagian dalamnya, seri Pixel 8 akan ditenagai oleh chipset Tensor G3 buatan Google, yang merupakan generasi ketiganya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pixel 8 akan memperkenalkan sensor kamera utama Samsung ISOCELL GN2 50MP yang mampu menangkap cahaya 35 persen lebih banyak dibandingkan dengan sensor GN1 yang ditemukan di seri Pixel 6 dan 7. Pixel 8 Pro bahkan mungkin menyertakan sensor ultra wide 64MP yang baru, sedangkan Pixel 8 diperkirakan akan mempertahankan versi 12,2MP. Kedua model tersebut akan memperkenalkan fitur perangkat lunak inovatif, termasuk kemampuan untuk menyesuaikan intensitas bokeh dan torch adaptif untuk mencegah pencahayaan berlebih.

Soal tampilan, Pixel 8 rencananya akan mengusung layar OLED 6,1 inci dengan refresh rate 120Hz. Sementara itu, Pixel 8 Pro diperkirakan akan menampilkan layar 6,7 inci dengan refresh rate 120Hz dan tingkat kecerahan hingga 1600 nits. Kapasitas baterai di Pixel 8 dan Pixel 8 Pro akan menerima sedikit peningkatan, dengan masing-masing berkapasitas 4.485mAh dan 4.950mAh.

Pilihan editor: Android 14 Akan Hadirkan Fitur SMS Via Satelit untuk Ponsel Pixel dan Galaxy

Iklan

Berita Selanjutnya




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Google Kembali Lakukan PHK Massal, Ratusan Pekerja Terdampak

9 hari lalu

Logo Google. REUTERS
Google Kembali Lakukan PHK Massal, Ratusan Pekerja Terdampak

Google yang berpusat di California, Amerika Serikat itu menolak untuk mengungkapkan detail jumlah orang terkena PHK massal.


Tanggal Peluncuran Google Pixel 8 Diumumkan, Ini Detailnya

24 hari lalu

Bocoran gambar ponsel Google Pixel 8 Pro. Foto : gsmarena
Tanggal Peluncuran Google Pixel 8 Diumumkan, Ini Detailnya

Peluncuran Google Pixel 8 akan berlangsung di New York City, sama seperti tahun lalu.


Bocoran One UI 6 dari Samsung Sebelum Peluncuran

47 hari lalu

Samsung One UI 6. Foto: 9to5google
Bocoran One UI 6 dari Samsung Sebelum Peluncuran

One UI 6 akan berdasarkan sistem operasi Android 14


Rilis Oktober, Ini Bocoran Google Pixel 8 dan Pixel 8 Pro

47 hari lalu

Bocoran Pixel 8 Pro (Onleaks/Smartprix)
Rilis Oktober, Ini Bocoran Google Pixel 8 dan Pixel 8 Pro

Harga Pixel 8 dilaporkan akan lebih mahal daripada Pixel 7 saat diluncurkan.


Inilah Neeva, Mesin Pencarian Bikinan Eks Karyawan Google: Lebih Ringan dan Cepat

56 hari lalu

Ilustrasi aplikasi pada ponsel pintar atau smartphone (Pixabay)
Inilah Neeva, Mesin Pencarian Bikinan Eks Karyawan Google: Lebih Ringan dan Cepat

Google menjadi produk mesin pencarian teratas. Ada beberapa faktor yang menopangnya. Kini, Neeva hadir untuk menantang dominasi tersebut.


Android 14 Akan Hadirkan Fitur SMS via Satelit untuk Ponsel Pixel dan Galaxy

23 Juli 2023

Android 14. Foto : Google
Android 14 Akan Hadirkan Fitur SMS via Satelit untuk Ponsel Pixel dan Galaxy

Android 14 akan menawarkan SMS melalui satelit sebagai fitur bawaan untuk perangkat yang dapat mendukungnya.


Mengenal Genesis, Piranti AI Besutan Google Bisa Menulis Artikel Apa Pun Topiknya

22 Juli 2023

Logo Google. REUTERS
Mengenal Genesis, Piranti AI Besutan Google Bisa Menulis Artikel Apa Pun Topiknya

Genesis Google memiliki kemampuan untuk membuat konten tertulis menggunakan data yang diberikan, apa pun topiknya.


Galaxy S23 Ultra Diuji Jalankan Android 14 dan One UI 6

3 Juli 2023

Samsung Galaxy S23 Ultra. REUTERS/Kim Hong-Ji
Galaxy S23 Ultra Diuji Jalankan Android 14 dan One UI 6

Pembaruan Android 14 akan menghadirkan beberapa fitur baru.


Fitur Baru Google Search Diluncurkan, Bantu Pengguna Menyaring Hasil Pencarian

29 Juni 2023

Logo Google. REUTERS
Fitur Baru Google Search Diluncurkan, Bantu Pengguna Menyaring Hasil Pencarian

Perspectives adalah filter khusus untuk Google Search yang memudahkan pengguna menemukan "informasi dari orang-orang di forum dan situs media sosial".


Google Meluncurkan Smart Chip: Memungkinkan Pengguna Google Docs Gabungkan Data dari Layanan Lain

23 Juni 2023

Google Docs (BGR)
Google Meluncurkan Smart Chip: Memungkinkan Pengguna Google Docs Gabungkan Data dari Layanan Lain

Fitur tersebut hadir sebagai bagian dari perombakan smart canvas baru Google dari layanan office suite yang juga mencakup tata letak tanpa halaman di Google Docs.