Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

WhatsApp Memperkenalkan Fitur AI, Verifikasi Meta, dan Telepon untuk Bisnis

Editor

Erwin Prima

image-gnews
Mark Zuckerberg (Meta)
Mark Zuckerberg (Meta)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Dalam acara global Conversations di São Paulo pekan ini, CEO Meta Mark Zuckerberg mengumumkan beberapa fitur baru WhatsApp yang akan membantu pengguna mendapatkan pengalaman yang lebih baik dengan platform tersebut.

“Hari ini kami memiliki beberapa pembaruan menarik yang akan membuka peluang baru bagi bisnis kecil yang menggunakan aplikasi bisnis WhatsApp dan brand-brand besar yang menggunakan API kami,” Mark Zuckerberg dikutip dalam sambutannya, Jumat, 7 Juni 2024.

Lebih Banyak Pilihan dengan AI

Fitur WhatsApp Meta AI (Meta)

WhatsApp mengatakan fitur AI dapat membantu bisnis mendapatkan bantuan yang mereka cari, sekaligus menemukan produk dan layanan baru. “Kami memperkenalkan beberapa cara bagi berbagai jenis bisnis untuk menggunakan AI dalam menjawab pertanyaan terpopuler yang diterima, sehingga Anda bisa mendapatkan jawaban yang tepat dengan cepat,” menurut keterangan WhatsApp. 

Selain itu, WhatsApp mengintegrasikan fitur AI untuk membuat iklan yang dapat ditayangkan di Instagram atau Facebook, serta membantu memastikan agar bisnis menindaklanjuti pelanggan yang bersedia dihubungi, misalnya untuk mengingatkan bahwa ada item yang tertinggal di troli atau menawarkan diskon untuk pembelian yang sudah lama dinantikan.

Verifikasi Meta Hadir di WhatsApp

Fitur WhatsApp Verifikasi Meta (Meta)

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

WhatsApp mulai meluncurkan Verifikasi Meta di aplikasi WhatsApp Business di Brasil, India, Indonesia, dan Kolombia. “Ketika Anda melihat lencana verifikasi Meta, artinya bisnis sudah mendaftarkan informasi mereka ke Meta dan mendapatkan perlindungan dari peniruan identitas,” menurut keterangan WhatsApp. 

Bisnis yang menggunakan Verifikasi Meta juga akan menerima dukungan akun tingkat lanjut dari Meta, dan dapat menggunakan WhatsApp di seluruh perangkat untuk karyawannya. Pengguna juga akan melihat lencana verifikasi Meta yang sama untuk bisnis tersebut di Saluran dan halaman WhatsApp khusus mereka yang dapat dibagikan dengan mudah di media sosial dan situs web. “Kami berharap dapat segera memperluas layanan penting ini ke lebih banyak bisnis dan negara,” tambah WhatsApp.

Menghadirkan Panggilan dalam Chat dengan Bisnis Berukuran Besar

Fitur WhatsApp Telepon Bisnis (Meta)

Saat Anda perlu berbicara dengan seseorang secara langsung, WhatsApp memperkenalkan kemampuan untuk menelepon bisnis berukuran besar di platform itu hanya dengan satu ketukan. Jika Anda memiliki kebutuhan perjalanan yang rumit atau ingin mengajukan pembukaan rekening baru ke bank Anda, panggilan cepat dapat menjadi cara terbaik untuk memperoleh bantuan. “Kami baru saja mulai menguji fitur ini dan akan memperluasnya ke lebih banyak bisnis dalam beberapa bulan mendatang,” menurut keterangan WhatsApp.

Pilihan Editor: Pengamatan Hilal Penanda Idul Adha Hari Ini, BMKG Bandung: Berpotensi Terlihat

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Begini Cara Mengecek Akun Whatsapp Anda Disadap atau Tidak

8 jam lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Begini Cara Mengecek Akun Whatsapp Anda Disadap atau Tidak

WhatsApp dapat disadap oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab. Berikut cara mengeceknya.


Riset Reuters Institute 2024, Ini Temuan Baru Konsumsi Berita Online Global

1 hari lalu

Membaca berita di ponsel. AP/Richard Vogel
Riset Reuters Institute 2024, Ini Temuan Baru Konsumsi Berita Online Global

Reuters Institute News Digital Report 2024 berbasis survei terhadap hampir 100 ribu responden yang dianggap mewakili separuh populasi dunia.


Begini Cara Mengatur Nada Dering Panggilan dan Pesan di Aplikasi WhatsApp

2 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Begini Cara Mengatur Nada Dering Panggilan dan Pesan di Aplikasi WhatsApp

WhatsApp menyediakan fitur nada dering ketika ada panggilan atau pesan masuk. Berikut cara mengaturnya.


WhatsApp akan Tawarkan Fitur Filter dan Background pada Panggilan Video

2 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
WhatsApp akan Tawarkan Fitur Filter dan Background pada Panggilan Video

Fitur-fitur tersebut ditemukan pada versi WhatsApp beta 2.24.13.14.


Begini Caranya Bila Ingin Tulisan WhatsApp Anda Berwarna

2 hari lalu

WhatsApp Luncurkan Fitur Filter Chat (Phone Arena)
Begini Caranya Bila Ingin Tulisan WhatsApp Anda Berwarna

Cara membuat tulisan WhatsApp jadi berwarna. Kemudian aplikasi pihak ketiga ini juga menyediakan 50 gaya tulisan dan 30 jenis font.


3 Cara Agar Tidak Dimasukkan di Grup WhatsApp Tanpa Izin

5 hari lalu

Memori penyimpanan WhatsApp harus rutin dibersihkan agar kinerja aplikasi tidak lemot. Ini cara bersihkan penyimpanan WhatsApp. Foto: Canva
3 Cara Agar Tidak Dimasukkan di Grup WhatsApp Tanpa Izin

Bagi Anda yang sering dimasukkan grup WhatsApp tanpa izin, perlu mengetahui cara agar tidak dimasukkan di grup WhatsApp oleh orang yang tidak dikenal.


Begini Cara Membuat Status WhatsApp Kualitas HD

7 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. (knowitinfo.com)
Begini Cara Membuat Status WhatsApp Kualitas HD

Berikut cara membuat status WhatsApp dengan kualitas high definition (HD).


WhatsApp Kembangkan Fitur Baru, Bisa Panggilan Video 32 Kontak dan Berbagi Layar Mirip Zoom

11 hari lalu

WhatsApp mengembangkan fitur baru, yaitu bisa video call 32 kontak dan berbagi layar mirip Zoom. (GSM Arena/WhatsApp)
WhatsApp Kembangkan Fitur Baru, Bisa Panggilan Video 32 Kontak dan Berbagi Layar Mirip Zoom

Fitur ini disebut akan meluncur ke seluruh pengguna WhatsApp pada akhir Juni 2024.


Fitur Terbaru WhatsApp, Ubah Pengaturan Privasi Update Status di Ponsel Android

14 hari lalu

Ilustrasi status WhatsApp. shutterstock.com
Fitur Terbaru WhatsApp, Ubah Pengaturan Privasi Update Status di Ponsel Android

Sebelumnya, pada akhir Mei lalu, WhatsApp merilis fitur baru berupa kemampuan merekam suara hingga satu menit untuk update status.


Riset: 55,7 Persen Orang Indonesia Lebih Tertarik Beli Mobil Bekas, Apa Alasannya?

15 hari lalu

Riset: 55,7 Persen Orang Indonesia Lebih Tertarik Beli Mobil Bekas, Apa Alasannya?

Membeli mobil membutuhkan pertimbangan dan perencanaan yang matang, mengingat mobil merupakan barang mewah.