Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Game Resident Evil 7 dan Resident Evil 2 Remake akan Ada di iPhone, iPad, dan Mac

image-gnews
Game 'Resident Evil 7: Biohazard'. (playstation.com)
Game 'Resident Evil 7: Biohazard'. (playstation.com)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Capcom mengumumkan dua game dari seri Resident Evil, yaitu Resident Evil 7 Biohazard dan Resident Evil 2 Remake, akan ada di perangkat Apple. Dikutip dari GameSpot, ini bukan judul Resident Evil pertama di perangkat Apple. Versi klasik Resident Evil 4 (bukan remake tahun 2023) dan Resident Evil Village tahun 2021 juga tersedia di perangkat Apple modern.

Resident Evil 7: Biohazard

Resident Evil 7 pertama kali dirilis pada 2017 untuk PS4, PC, dan Xbox One, kemudian porting ke Nintendo Switch, PS5, dan Xbox Series X/S di Amerika Serikat pada 2022.

Resident Evil 7: Biohazard akan diluncurkan pada 2 Juli 2024 dan dapat dimainkan di iPhone 15 Pro, iPhone 15 Pro Max, serta iPad dan Mac yang dilengkapi dengan chip Apple Silicon (M1 atau yang lebih baru).

Game ini akan hadir dengan peningkatan kontrol, termasuk fitur auto fire baru yang memungkinkan pemain menembak otomatis setelah mengarahkan senjata ke musuh selama jangka waktu tertentu. Fitur ini dirancang untuk meningkatkan kenyamanan bermain di layar sentuh. Game ini juga mendukung kontroler MFi (Made for iPhone/iPad).

Pemain yang membeli Resident Evil 7 akan mendapat game utama bersama dengan DLC Not A Hero sebagai bagian dari paket peluncuran. DLC tambahan, seperti Gold Edition yang mencakup End of Zoe, Banned Footage Vol. 1 dan Vol. 2, Survival Pack, serta mode kesulitan Madhouse, dapat dibeli secara terpisah.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Resident Evil 2 Remake

Resident Evil 2 Remake dirilis pada 2019. Game ini remake dari Resident Evil 2 yang asli, yang pertama kali dirilis pada 1998, dan mempertahankan elemen-elemen klasik sambil memperkenalkan grafis dan mekanik permainan yang diperbarui.

Resident Evil 2 Remake saat ini masih dalam tahap pengembangan untuk perangkat iOS, iPadOS, dan macOS. Capcom belum mengumumkan tanggal rilis pasti untuk game ini, tetapi perusahaan memastikan pengalaman bermain berkualitas konsol melalui teknologi MetalFX Upscaling milik Apple. Teknologi ini akan meningkatkan visual dan performa game di perangkat Apple.

Dikutip dari IGN, kedua game ini mendukung fitur Universal Purchase yang memungkinkan pemain membeli satu versi game untuk dimainkan perangkat Apple lainnya seperti iPhone, iPad, dan Mac. Game ini juga mendukung cross-progression antarplatform Apple, sehingga pemain dapat melanjutkan permainan ke perangkat lainnya tanpa kehilangan progres.

Pilihan Editor: Mengenal eFootball, yang Baru Meluncurkan Season 7 2024

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ditunda di Uni Eropa, Begini Cara menerapkan Fitur Apple iPhone Mirroring

12 jam lalu

Apple luncurkan Apple TV 4K terbaru. Kredit: Apple
Ditunda di Uni Eropa, Begini Cara menerapkan Fitur Apple iPhone Mirroring

iPhone Mirroring adalah fitur terkini yang membuat penggunanya bisa mengirim layar dari iPhone ke Apple TV atau smart TV yang kompatibel AirPlay atau Mac


Daftar iPhone yang Dapat iOS 18 Beserta Kelebihannya

1 hari lalu

Sejumlah iPhone 15 Pro baru dipamerkan saat iPhone 15 baru Apple secara resmi mulai dijual di seluruh Cina di Apple Cina di Shanghai, Cina 22 September 2023. REUTERS/Aly Song
Daftar iPhone yang Dapat iOS 18 Beserta Kelebihannya

Berikut ini daftar iPhone yang mendapat iOS 18, di antaranya ada iPhone 15 hingga seri SE. Ketahui kelebihan iOS 18 berikut ini.


Seri Game Borderlands, Apa Saja?

1 hari lalu

Game Tiny Tina's Wonderlands (2K & Gearbox Software)
Seri Game Borderlands, Apa Saja?

Seri Borderlands rangkaian game video first-person shooter yang seri pertamanya dikembangkan oleh Gearbox Software dan diterbitkan oleh 2K Games


7 Fungsi Apple Intelligence, Salah Satunya Memahami dan Menciptakan Bahasa

2 hari lalu

Apple mematenkan desain iPhone baru dengan logo yang menyala, 30 September 2019. (Gizchina.com)
7 Fungsi Apple Intelligence, Salah Satunya Memahami dan Menciptakan Bahasa

Apple Intelligence menghadirkan cara baru untuk meningkatkan tulisan dan komunikasi dengan lebih efektif.


Alasan Berakhirnya Proyek Life by You, Game Simulasi Hidup Serupa The Sims

2 hari lalu

Life by You, game rancangan Paradox Interactive (Dok. IGN)
Alasan Berakhirnya Proyek Life by You, Game Simulasi Hidup Serupa The Sims

Paradox Interactive akhirnya mengakhiri proyek game Life by You setelah beberapa kali menunda perilisannya. Game serupa Sims itu tak sesuai ekspektasi


Top 3 Tekno: Jalur PPDB 2024, Adopsi AI Game oleh Embracer Group, dan Ulasan Kratom

2 hari lalu

Orang tua calon peserta didik mendatangi posko pra-pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2024 di SMAN 1, Jakarta, Rabu 5 Juni 2024. Petugas dari Suku Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Sudin Dukcapil) serta Sudin Pendidikan Wilayah Jakarta Pusat disiagakan untuk melayani orang tua calon peserta didik yang mengalami kendala terkait PPDB. Prapendaftaran PPDB Jakarta 2024 ditutup pada Rabu, 5 Juni 2024. TEMPO/Subekti.
Top 3 Tekno: Jalur PPDB 2024, Adopsi AI Game oleh Embracer Group, dan Ulasan Kratom

Ulasan mengenai fungsi jalur PPDB 2024 memuncaki Top 3 Tekno, Senin, 24 Juni 2024.


Apple Menunda Peluncuran Fitur AI di Uni Eropa, Ini Fungsi Ketiga Fitur Baru Itu

2 hari lalu

Ilustrasi kecerdasan buatan atau AI. Dok. Shutterstock
Apple Menunda Peluncuran Fitur AI di Uni Eropa, Ini Fungsi Ketiga Fitur Baru Itu

Teknologi ini memanfaatkan kekuatan chipset Apple untuk menciptakan bahasa dan gambar, mengambil tindakan dan memanfaatkan konteks pribadi.


Takut Tertinggal dari Sony dan EA, Embracer Group Adopsi AI dalam Produksi Game

3 hari lalu

Logo Embracer Group (Dok. Antara)
Takut Tertinggal dari Sony dan EA, Embracer Group Adopsi AI dalam Produksi Game

Pengembang game asal Swedia, Embracer Group, akan memakai AI dalam produksi game. Menentang kontroversi agar tidak kalah dari pesaing.


5 Cara Cek Kesehatan Baterai HP Android dan iPhone dengan Mudah

5 hari lalu

Ada beberapa rekomendasi power bank fast charging dengan kapasitas 10.000-20.000 mAh yang bisa Anda pilih. Berikut ini daftar lengkapnya. Foto: Canva
5 Cara Cek Kesehatan Baterai HP Android dan iPhone dengan Mudah

Berikut beberapa cara pemeriksaan kesehatan baterai pada ponsel Android dan iPhone agar mengetahui tanda-tanda kerusakannya.


5 Rekomendasi iPhone 5 Jutaan yang Bisa Jadi Referensi

5 hari lalu

Sekarang, sudah banyak orang yang menjual iPhone bekas. Sebelum membeli, sebaiknya cek IMEI iPhone apakah terdaftar atau tidak. Foto: Canva
5 Rekomendasi iPhone 5 Jutaan yang Bisa Jadi Referensi

Berikut ini deretan seri iPhone dengan harga mulai Rp5 jutaan dalam kondisi bekas yang masih layak dibeli. Ada iPhone SE 2 hingga iPhone 11.